Persib Bandung harus puas menyandang status sebagai tim spesialis peraih hasil imbang di Liga 1 sejauh ini.
Dari 26 laga yang sudah dilakoni, Pangeran Biru sudah mencatatkan 12 kali hasil seri dan menjadi yang terbayak di antara tim kontestan Liga 1.
Selanjutnya, Persija Jakarta membuntuti jejak Persib Bandung dengan membukukan 10 kali hasil seri sepanjang 27 laga yang mereka langsungkan.
Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan, turut mengeluarkan pernyataan mengenai timnya yang kini gemar meraup hasil imbang.
(Baca Juga: VIDEO - Kekalahan Dramatis PSS dan Kesetiaan Sleman Fan Melahirkan Sebuah Duka bagi Si Anak Kecil)
Menurut pria yang dikenal dengan sebutan Jose itu mengungkapkan bahwa timnya tidak ada niatan penuh untuk memburu dan berbagi hasil.
“Ya namanya sepakbola ada menang, kalah, draw itu sesuatu yang biasa."
"Memang target kami ingin poin penuh kita sudah berusaha maksimal pemain juga main 10 pemain dapat 1 poin Alhamdulillah patut disyukuri,” tuturnya.
(Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Pekan ke-27 Liga 1 - Bhayangkara FC Kokoh di Puncak, Persib Bandung Stagnan)
Lebih dari itu, Jose juga menegaskan kepada publik sepak bola Bandung agar tidak menanggapi terlalu berlebihan dan tetap memberikan dukungan penuh.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | http://simamaung.com |
Komentar