Perhatian besar dilakukan oleh manajemen Arema FC terhadap dua tim junior mereka yakni dengan membuat acara khusus untuk pembubaran dua tim yunior yakni Arema FC U-17 dan Arema FC U-19.
Acara pembubaran tim tersebut dilakukan dengan sederhana dan dihadiri langsung oleh general manager Arema FC, Rudy Widodo, di kantor Arema FC, Jalan Kertanegara No. 7, Kota Malang, Jumat (6/10/2017).
(Baca Juga: Persahabatan dan Persaingan 5 Tunggal Putra India Ini Ibarat Jonatan Christie, Anthony Ginting, dan Ihsan Maulana)
“Sebenarnya ini bukan acara membubarkan tim. Tetapi bisa dibilang ini adalah kembali membangun semangat mulai dari awal."
"karena anak-anak junior ini nanti pasti akan memulai babak baru jika karir mereka di kompetisi kelompok usia sudah berakhir. Yang usianya bertambah tentu akan ke jenjang berikutnya,” ungkap Ruddy kepada Bolasport.com.
Dalam acara yang digelar mulai pukul 18.00 WIB tersebut, pemain-pemain muda tersebut mendapatkan banyak motivasi dari manajemen Arema FC dan juga dari tim pelatih.
Mereka juga diminta untuk tidak patah semangat dalam mengejar cita-cita sebagai pesepak bola Indonesia di masa yang akan datang.
Acara tersebut diakhiri dengan doa makan bersama.
(Baca Juga: Legenda Timnas, Arsenal, dan Liverpool Bakal Beradu di Balikpapan Masters Cup 2017)
“Banyak anak-anak yang nasibnya berubah dan bisa membanggakan orang tua melalui sepak bola, harapannya mulai dari Akademi Arema ini akan muncul yang seperti itu dan itu bukan hal yang mustahil asal kita bekerja keras,” tutur Ruddy.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar