Ada empat pemain yang membela timnas Indonesia akan menjadi bagian sejarah Liga 1, jika Bhayangkara FC keluar sebagai juara musim 2017.
I Putu Gede, Evan Dimas, Ilham Udin, dan kiper Awan Setho merupakan pemain Bhayangkara FC yang pernah dipanggil Luis Milla untuk membela timnas Indonesia, baik di level senior maupun kelompok umur.
Evan Dimas, Ilham Udin, dan Awan Setho dipanggil Luis Milla untuk laga persahabatan melawan Kamboja dan main untuk tim senior.
Sementara itu, pada SEA Games 2017 Kuala Lumpur pada Agustus lalu, Luis Milla memanggil I Putu Gede dan Evan Dimas.
(Baca juga: Permintaan Mengejutkan dari Indra Sjafri Terkait Egy Maulana Vikri)
Keempat pemain timnas tersebut otomatis juga akan menjadi bagian sejarah baru yang terukir di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Saat ini, Bhayangkara FC menjadi pemuncak klasemen sementara Liga 1 dengan 59 poin.
Mereka pun berpeluang menjuarai Liga 1 untuk kali pertama.
Liga 1 menyisakan 6 pekan lagi dan pesaing terdekat Bhayangkara FC adalah Bali United, yang memiliki modal nilai 55.
(Baca juga: Kim Kurniawan Lebih Suka Persib Bandung Bermain Malam Hari)
Tetapi, selisih empat poin masih terlalu sempit untuk menasbihkan Bhayangkara FC menjadi juara Liga 1 musim 2017.
Namun penampilan anak asuhan Simon Mcnemeny menujukkan hal yang stabil dan sulit terkalahkan.
Bukan tidak mungkin enam laga tersisa akan dilakoni dengan baik mengingat Bhayangkara FC sudah berada di jalur yang tepat untuk meraih gelar juara.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar