Jelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2017 pada pertengahan November mendatang, Persija Jakarta kedatangan beberapa pemain baru.
Pemain baru yang dimaksud itu rupanya jebolan Persija U-19 pada musim ini.
Seperti diketahui, Persija U-19 sudah gagal melaju ke babak selanjutnya usai hanya duduk di posisi keempat dalam klasemen Grup 1.
Sebanyak tiga pemain Persija U-19 sudah datang untuk mengikuti sesi latihan bersama Ismed Sofyan dkk di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur, Senin (9/10/2017).
Ketiga pemain Persija U-19 yang datang adalah Desly Nur Romadhiance, Rasyid Ridha, dan Ammarsyahdi.
(Baca Juga: Edy Rahmayadi Tunjuk Irfan Bachdim Perkuat Timnas U-22 Indonesia di Ajang Asian Games 2018?)
Kehadiran pemain muda Persija itu bukan hanya untuk bergabung ke skuat utama, melainkan hanya ikut berlatih.
"Sekarang mereka ikut latihan saja karena rekomendasi dari Jan Saragih (Pelatih Persija U-19)," ucap Teco, Senin (9/10/2017).
"Saya tidak bisa menilainya karena mereka baru ikut latihan hari ini," ucap Teco menambahkan.
Teco mengatakan belum ada rencana untuk mendaftarkan ketiga pemain tersebut untuk musim depan.
Sebab, kontrak Teco juga akan berakhir bersama Persija musim ini dan ada opsi diperpanjang apabila berhasil membawa Macan Kemayoran finish di posisi 5-7 besar.
"Belum ada rencana seperti itu," ucap Teco.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar