Rasa simpati ditunjukkan oleh striker Arema FC, Dedik Setiawan atas nasib mantan timnya, Persekam Metro FC Kabupaten Malang yang terdegradasi ke Liga 3. Nasib tragis Metro FC membuatnya sedih.
"Meski sudah tidak lagi membela Metro FC, saya terus mengikuti perkembangannya," kata Dedik Setiawan.
"Saya tahu Metro FC degradasi dari informasi yang disebarkan di instagram, tentu saya sangat sedih melihat itu," ujarnya kepada BolaSport.com pada Rabu pagi (18/10/2017).
(Baca Juga: Menuju London! Menangi 2 Tiket untuk Nonton Arsenal VS Manchester United)
Menurut Dedik, Metro FC adalah tim yang sangat berjasa dalam kariernya.
Dedik membela tim berjuluk Macan Kumbang tersebut sejak 2014.
Bisa dibilang, karier profesional Dedik diawali dari Metro FC sebelum direkrut Arema FC pada 2016.
"Metro FC adalah tim yang memiliki jasa besar bagi saya."
"Pertama kali karier profesional saya dimulai dari sana. Sampai saat ini, saya masih menganggap Metro FC sebagai bagian dari keluarga, " tutur Dedik.
Arema FC dan Metro FC memang memiliki kedekatan khusus.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar