Pekan ke-30 Liga 1 menghasilkan tiga fakta menarik yang melibatkan tiga pertandingan.
Persib Bandung tercatat sebagai tim dengan perolehan hasil imbang terbanyak sejak era Indonesia Super League (ISL).
Pekan ini, Persib menorehkan hasil imbang ke-14 sepanjang kompetisi bergulir selepas bermain imbang 0-0 kontra Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (19/10/2017).
(Baca Juga: 5 Pemain Liga 1 yang Menjadi Korban Perubahan Posisi, Nomor 1 Paling Ekstrim)
Pada laga lain, PS TNI menjadi tim yang mendapatkan penalti tercepat. Momen tersebut lahir pada laga kontra Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (20/10/2017).
3 highlights statistik dari pekan ke-30 Liga 1 2017
selengkapnya di https://t.co/6dxF1AYFyn#Liga1Stats #HighlightsOfTheWeek #GW30 pic.twitter.com/0yQQNKIU5M
— Labbola (@labbola) October 21, 2017
Pada detik ke-22 paruh pertama, akselerasi gelandang PS TNI, Ahmad Nufiandani, dilanggar di dalam kotak 16 oleh bek Bali United, Ahn Byung-keon.
(Baca Juga: Kiper Borneo FC Nilai Ada yang Berbeda dari Persela Lamongan Pasca Ditinggal Choirul Huda)
Elio Martins yang maju sebagai algojo sukses menunaikan tugas dengan sempurna dan membawa PS TNI unggul 1-0.
Sementara itu, Barito Putera mampu memutus tren tidak terkalahkan Persiba Balikpapan sejak berkandang di Stadion Batakan.
Kemenangan Barito Putera dengan skor 3-2 menodai catatan tiga kali menang dan sekali imbang Persiba di Stadion yang dijuluki Emirates-nya Indonesia tersebut.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Labbola |
Komentar