Asisten Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan, mengakui lini depan pasukannya masih belum maksimal.
Sebabnya, pada delapan laga terakhir putaran kedua Liga 1 2017 banyak peluang yang gagal dimaksimalkan menjadi gol.
dalam delapan pertandingan tersebut, tim berjuluk Maung Bandung itu hanya mampu mencetak enam gol dan kemasukan delapan gol.
Jose, sapaan akrab Herrie, menuturkan dirinya akan berusaha membenahi kekurangan tersebut agar lini depan pasukannya bisa lebih tajam pada empat pertandingan sisa putaran kedua kontra Mitra Kukar, Persija Jakarta, Perseru Serui dan Pusamania Borneo FC.
(Baca juga: Ini 8 Poin Permintaan Persija kepada PT LIB Agar Laga Lawan Persib Digelar di Stadion Patriot)
"Itu individu pemain itu sendiri, tapi kan kendala kita juga lagi sudah sulit untuk cetak gol. Makanya kita sudah kemasukan harus bikin lagi (gol), kita kesulitan di sana," ucap Herrie di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (24/10/2017).
Selain itu, tim pelatih tidak menutup kemungkinan akan mengubah skema saat menghadapi pertandingan sisa putaran kedua agar lini depan lebih tajam dan target untuk mengamankan kemenangan bisa tercapai.
Meski demikian, Herrie akan tetap memantau kesiapan seluruh pemainnya hingga menjelang pertandingan.
"Ada kemungkinan ganti skema, tapi kita tidak banyak dan lihat kesiapan mereka juga. Kita lihat dalam sesi latihan, semua masih bisa berubah," jelasnya.
Persib sangat membutuhkan kemenangan dalam empat pertandingan sisa guna menghindari degradasi.
Kini Persib berada di posisi ke-12 klasemen sementara dengan koleksi 38 poin.
Posisi itu hanya terpaut tiga strip dari zona degradasi.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar