Persiba Balikpapan sedang dalam kondisi yang memprihatinkan jelang berakhirnya kompetisi Liga 1.
Saat ini, Persiba Balikpapan berada di posisi 17 klasemen sementara Liga 1.
Persiba Balikpapan di ambang degradasi jelang pertandingan menghadapi Madura United, Minggu (29/10/2017).
Tim yang berjuluk Beruang Madu tersebut bisa terdegrdasi lebih dulu jika Semen Padang kontra Perseru Serui, Sabtu (28/10/2017) berakhir imbang.
Sebab, tim asuhan Haryadi tersebut hanya bisa memperoleh poin maksimal 32 dari tiga laga tersisa.
Poin tersebut sama dengan Perseru di batas zona aman jika berhasil menahan Semen Padang.
(BACA JUGA: Santer Dikaitkan dengan Barito Putera, Ini Komentar Adam Alis)
Persiba dan Perseru imbang secara head to head. Namun, tim berjulukan Beruang Madu itu kalah selisih gol.
Itu sebabnya, Persiba berharap Semen Padang bermain sungguh-sungguh dan memenangkan laga melawan Perseru.
Sehingga, Anmar Al Mubaraki Cs masih memiliki harapan untuk lolos dari zona degradasi.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar