Sriwijaya FC menyambut Liga 1 musim depan dengan serius. Hal ini terlihat dari sikap manajemen yang aktif bergerak membentuk skuat.
Usai mendapatkan pelatih beken sekelas Rahmad Darmawan, kini Sriwijaya FC dikabarkan bakal menggaet marquee player berkelas.
Namun, pihak Laskar Wong Kito masih merahasiakan keberadaannya.
Meski dirahasiakan, pelatih Rahmad Darmawan telah memberikan sedikit bocoran.
Pemain yang bakal menjadi marquee player Sriwijaya FC merupakan pesepak bola yang berposisi sebagai bek.
(Baca Juga: Ernesto Valverde Ubah Kebijakan Tegas Luis Enrique di Barcelona)
Selain itu, ia bermain di Liga 1 Prancis, belum pernah merumput di Indonesia, dan belum lama ini memperkuat timnas Mali saat beruji coba kontra Maroko.
Kata kunci lain, ia terakhir bermain bersama klub Liga 1 Prancis yang terdegradasi, serta kini sudah tak lagi membela klub itu.
Merujuk dari pernyataan Rahmad Darmawan, berikut BolaSport.com menyajikan pemain incaran Sriwijaya FC:
1. Youssouf Kone
Pemain berusia 22 tahun ini sebelumnya bermain bersama Lille di Liga Prancis.
Bersama Lille, ia hanya bermain sebanyak dua pertandingan.
Namun, kini Lille terdegradasi dan ia memutuskan bermain untuk tim kasta kedua Prancis bersama Riems.
Youssouf Kone bermain impresif bersama Riems, ia telah memainkan 15 laga dan selalu menjadi starter.
(Baca Juga: Firman Utina Resmi Pensiun sebagai Pesepak Bola)
Pemain kidal ini tercatat turun saat timnas Mali berhadapan dengan Maroko.
Bermain selama 90 menit, Kone berhasil menjaga gawang timnas Mali tanpa kebobolan.
2. Mahamadou Bamba
Berusia 27 tahun, Mahamadou Bamba menjalani laga terakhir timnas Mali saat bersua Maroko.
Bamba sukses menjaga pertahanan timnas Mali tanpa kebobolan.
Ia sempat bermain di Liga 1 Prancis bersama Troyes.
Namun, pemain ini hanya satu musim bermain di kasta tertinggi Liga 1 Prancis.
Sejauh telusuran BolaSport.com, tak ada pemain timnas Mali yang 100 persen sesuai dengan apa yang dikatakan Rahmad Darmawan.
Selain dua nama tersebut, masih ada nama bek lain timnas Mali seperti Bakaye Dibassy dan Hamari Traore.
Akan tetapi, kedua pemain tersebut saat ini masih bermain di kasta tertinggi Liga Prancis dan menjadi skuat timnas Mali hingga saat ini.
Patut ditunggu pemain marquee player dari timnas Mali yang bakal didatangkan Sriwijaya FC.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar