Madura United kembali menambah daftar pemain yang akan diburu demi memperkuat skuatnya dalam menghadapi kompetisi musim depan. Kali ini giliran kapten PSM Makassar, Hamka Hamzah, yang akan diboyong menuju Madura.
Manajer Madura United, Haruna Soemitro, mengakui bahwa saat ini pihaknya tertarik untuk mendatangkan mantan pemain Arema FC tersebut.
"Secara teknis, Hamka masuk dalam radar Madura United," ujar Haruna Soemitro pada Senin (27/11/2017) seperti dilansir dari suryamalang.tribunnews.com.
"Tetapi tidak mudah mendapatkan Hamka karena banyak tim yang tertarik untuk mendapatkan jasanya," tuturnya menjelaskan.
(Baca Juga: Karena Hal Ini, Comvalius Tak Ingin Tinggal Di Bali United Meski Digaji 10 kali Lipat)
Selain itu, Haruna mengaku bahwa dirinya telah lama mengenal dan mengerti betul kemampuan Hamka.
"Secara pribadi, hubungan saya dengan Hamka Hamzah terjalin sejak 2003," jelasnya.
"Bahkan Hamzah memulai sebagai pemain profesional saat saya menjadi Manajer Persebaya 2003, dan dilanjutkan di PON Jatim 2004,"
Meskipun demikian, Haruna belum berani untuk memastikan soal kemungkinan Hamka bergabung di Madura United.
Pasalnya, Hamka saat ini tengah melakukan negosiasi dengan manajemen PSM Makassar.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | suryamalang.tribunnews.com |
Komentar