Setelah memastikan satu tiket promosi menuju kasta tertinggi Liga Indonesia, PSMS Medan kini tengah bergerak untuk memperkuat skuatnya demi manghadapi kerasnya kompetisi Liga 1.
Manajemen PSMS telah memastikan akan tetap menggunakan jasa sang juru taktik, Djajang Nurdjaman pada kompetisi musim depan.
Pelatih yang kerap disapa Djanur ini dianggap sukses setelah membawa tim berjuluk Ayam Kinantan menjadi runner up Liga 2 musim 2017.
(Baca Juga: Media Asing Sebut Stefano Lilipaly Tengah Bernegosiasi dengan Klub Thailand Ini)
Terkait persiapan komposisi skuat PSMS musim depan, Djanur diberikan kebebasan untuk mencari pemain-pemain yang diinginkannya.
Melansir dari jabar.tribunnews.com, Djanur menyebut bahwa timnya dipastikan akan mendatangkan sejumlah pemain.
Selain itu, pemain-pemain PSMS yang dianggap masih layak akan dipertahankan oleh manajemen.
"Tidak banyak pemain-pemain yang akan dilepas dari PSMS Medan" ujar Djanur pada Kamis (30/11/2017).
"Kami harus menambah beberapa pemain untuk berlaga di kompetisi musim mendatang," tuturnya menambahkan.
Djanur juga mengaku bahwa dirinya memiliki keinginan untuk memboyong mantan anak asuhnya, yakni pemain-pemain Persib Bandung.
Namun, ia akan memastikan terlebih dahulu pemain-pemain yang tidak akan mendapatkan perpanjangan kontrak oleh manajemen klub yang dijuluki Maung Bandung tersebut.
(Baca Juga: Bos Bali United Ungkap Petunjuk Mengenai Striker Asing Pengganti Sylvano Comvalius)
"Kalau keinginan membawa pemain dari Persib pasti ada," jelasnya.
"Tetapi saya akan melihat dulu siapa nama-nama yang tidak akan dipertahankan oleh Persib untuk musim depan," ucapnya.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar