Bali United dipastikan akan menjadi wakil Indonesia di Liga Champions Asia musim 2018. Sebelum memasuki fase grup, tim berjulukan Serdadu Tridatu harus melewati rintangan pertama menghadapi klub asal Singapura, Tampines Rovers FC.
Pertandingan antara Bali United melawan Tampines Rovers FC dijadwalkan akan digelar pada Selasa (16/1/2018).
Beruntungnya AFC menunjuk Bali United untuk menjadi tuan rumah menghadapi Tampines Rovers FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
BolaSport.com mencoba menuliskan secara ringkas skuat berjulukan Si Kijang tersebut.
Tampines Rovers merupakan salah satu klub tertua yang masih bertahan di Singapura dan lahir pada 1945.
Klub yang bermarkas di Tampines Stadium itu sudah memenangkan kejuaraan nasional sepak bola Singapura sebanyak lima kali pada 1979, 1980, 1984 (Piala sepak bola nasional Singapura), 2004, dan 2005 (Singapura League).
Tampines Rovers FC juga pernah memenangkan Piala Singapura sebanyak tiga kali pada 2002, 2004, dan 2006.
Perlu diketahui juga pada 2005, Tampines Rovers FC juga pernah meraih gelar juara antar klub se Asia Tenggara.
Catatan apik itu menjadikan mereka sebagai salah satu klub asal Singapura yang pertama kali meraih gelar tersebut.
Pada musim 2017, Tampines Rovers FC memiliki 31 pemain yang berlaga di seluruh kompetisi Singapura.
Manajemen klub tersebut menunjuk pelatih asal Jerman, Jurgen Raab, untuk menakodai Tampines Rovers FC.
Di musim pertamanya, pelatih berusia 58 tahun itu sukses membawa Tampines Rovers duduk di posisi kedua dalam klasemen akhir Singapura League 2017.
Bermain sebanyak 24 pertandingan, Si Kijang memetik 17 kemenangan, tiga hasil imbang, dan menelan empat kekalahan, dengan mengemas 54 poin akhir.
Tampines Rovers FC sukses mencatatkan 48 memasukan dan 20 kemasukan, sehingga menjadikan mereka sebagai klub kedua yang sedikit kemasukan gol.
Tampines Rovers FC hanya tertinggal delapan poin dari juara Singapura League 2017, Albirex Niigata S yang lolos otomatis ke fase grup Liga Champions Asia 2018.
Top scorer dari Tampines Rovers FC bernama Ivan Jakov Dzoni dengan mencetak tujuh gol dari 18 pertandingan.
Pemain termuda dari Tampines Rovers FC bernama Aide Shazwandi asal Singapura yang baru berusia 20 tahun.
Sedangkan untuk pemain tertua dari klub tersebut adalah Daniel Bennett yang berusia 39 tahun asal Singapura keturunan Inggris.
Tampines Rovers FC memiliki tiga pemain asing bernama Son Yong-Chan (Korea Selatan), Ryutaro Megumi (Jepang), dan Ivan Jakov Dzoni (Kroasia).
Fahrudin Mustafic menjadi pemain yang paling banyak bermain bersama Tampines Rovers FC dalam Singapura League dengan total 24 laga.
Pada Piala Singapura, perjuangan Tampines Rovers FC harus terhenti di babak perempat final.
Mereka dikalahkan dua kali dalam sistem kandang dan tandang oleh Albirex Niigata S dengan agregat akhir 1-7.
Melawan Tampines Rovers FC menjadi ujian pertama bagi Bali United di kancah internasional.
Andai berhasil meraih kemenangan melawan Tampines Rovers FC, Bali United masih berjuang di pertandingan play off keduanya.
Di laga keduanya itu, Bali United akan ditunggu klub papan atas Thailand, Chiangrai United, di Singha Stadium, Selasa (23/1/2018).
Jika meraih kemenangan lagi, Bali United harus berhadapan melawan klub asal China,
Pertandingan melawan Shanghai SIPG yang diperkuat oleh dua pemain timnas Brasil, Hulk, dan Oscar, menjadi laga terakhir bagi Bali United sebelum masuk ke babak penyisihan grup Liga Champions Asia 2018 jika meraih kemenangan.
Akan tetapi apabila Bali United gagal dari tiga pertandingan di babak play off Liga Champions Asia 2018, tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu otomatis masuk ke babak grup Liga AFC Cup 2018 atau kompetisi kasta kedua di level Asia.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar