Persija Jakarta akan mecetak sejarah menjadi tim pertama yang menjajal Stadion Nasional Malaysia, nama baru Stadion Bukit Jalil, di Kuala Lumpur setelah direnovasi.
BolaSport.com melansir facebook Football Forward Thailand, Ratchaburi FC dan Persija Jakarta akan menjadi dua klub profesional pertama untuk bermain di arena ini.
Stadion Nasional Malaysia atau yang dulu bernama Stadion Bukit Jalil sempat direnovasi untuk keperluan SEA Games 2017.
(Baca Juga: Baru Empat Pemain Asing Paspor Negara ASEAN untuk Liga Thailand Musim 2018, Siapa Saja?)
Sejak renovasi sampai ajang itu berlangsung dan selesai, arena ini tak dipakai untuk laga sepak bola.
Kedua tim tersebut akan bersaing dengan tuan rumah Kelantan FA dalam turnamen Boost Sportsfix Super Cup pada 13-20 Januari 2018.
Stadion Nasional Malaysia direnovasi untuk acara pembukaan serta penutupan SEA Games ke-29 yang dihelat di Kuala Lumpur pada Agustus 2017.
Stadion tersebut belum menggelar pertandingan sepak bola klub sepak bola profesional.
(Baca Juga: Kemeriahan Pawai Juara Bhayangkara FC di Jakarta)
Kandang dari timnas Malaysia tersebut berkapasitas cukup besar, mampu menampung 87.411 penonton.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | facebook.com/FFTHA/ |
Komentar