Kebersamaan PSM Makassar dengan striker andalannya, Ferdinand Sinaga, untuk musim depan kemungkinan bakal berlanjut.
Meski sejauh ini masih belum ada pernyataan resmi dari tim untuk mempertahankan Ferdinand Sinaga, namun muncul sinyal yang tersiar.
Tim berjulukan Juku Eja memang belum melakukan gerakan aktif dalam perburuan pemain dan perpanjangan kontrak pilar mereka.
Hanya tampak pada pemain asing dan pelatih saja yang baru diikat untuk musim depan, yakni Marc Klok dan Wiljan Pluim.
(Baca Juga: Jika Memilih Kembali ke Persib, Nasib Makan Konate Bakal Semujur Ilija Spasojevic)
Kini, Ferdinand Sinaga memang tengah dalam penantian tawaran perpanjangan kontrak dari pihak manajemen untuk bertahan.
Mantan pemain Persib Bandung itu pun menegaskan dirinya sempat dihubungi petinggi klub jika bakal mendapat perpanjangan kerja sama.
Namun secara resmi, pemain berusia 29 tahun itu menegaskan masih belum ada komunikasi dan panggilan dari manajemen Juku Eja.
"Yah, saya dan rekan-rekan yang lain mengharapkan agar teken kontrak bisa secepatnya dilakukan."
"Pembicaraan terakhir dengan Pak Appi saya ditawari dua musim. Ya tentu saya mau jika bertahan dua musim," kata Ferdinand.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | www.instagram.com/info_psm |
Komentar