Sriwijaya FC telah memulai sesi latihan sejak 4 Desember 2017.
Setelah dua minggu latihan, skuat asuhan Rahmad Darmawan mulai mengambil persiapan untuk Liga 1 musim depan.
Sriwijaya FC berencana untuk pindah markas ke luar kota Palembang untuk pemusatan latihan.
Kota Batu, Malang dan Yogyakarta jadi pilihan terdepan bagi Sriwijaya FC.
Sekretaris SFC, Achmad Haris mengatakan dua kota ini memiliki fasilitas latihan yang baik dan banyak tim lokal yang bisa diajak uji coba.
“Memang ada program dari coach Rahmad Darmawan terkait TC dan try out nantinya, namun saat ini kita masih mengatur mengenai waktunya agar hasilnya nanti dapat lebih maksimal,” kata Achmad Haris.
(Baca Juga: Manuchekhr Dzalilov Hadapi Sedikit Masalah di Sriwijaya FC)
Menurutnya, pihaknya memang akan mencari daerah yang memiliki banyak klub lokal untuk dapat menjadi lawan tanding nantinya.
“Jika di Palembang, tidak banyak tim yang dapat diajak uji coba apalagi saat ini kompetisi juga belum bergulir. Sedangkan di pulau Jawa banyak pilihan mulai dari sesama klub Liga 1 maupun jenjang dibawahnya,” ungkapnya.
Selain itu, pihaknya juga berharap dalam masa TC nanti sudah dapat diikuti oleh seluruh anggota tim.
Saat ini, beberapa pemain memang masih absen seperti Esteban Viscarra, Alberto Goncalves, Alfin Tuasalamony dan Novan Setya Sasongko.
“Ada juga pertimbangan jika dilakukan di pekan terakhir Desember ini akan tidak maksimal karena beberapa pemain akan izin latihan karena pulang libur merayakan hari raya Natal seperti Yanto Basna, Marco Meraudje dan Samuel Christianson,” pungkasnya.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | sumsel.tribunnews.com |
Komentar