Presiden Madura United, Achsanul Qosasi hadir langsung pada sesi latihan timnya yang digelar pada hari Minggu (16/12/2017) di Stadion Gelora Bangkalan. Achsanul hadir untuk menyampaikan pesan penting pada para pemain.
Pesan penting pertama yang disampaikan Achsanul yakni pemain tidak perlu ragu dengan keseriusan tim dalam menyambut musim kompetisi 2018.
Seperti yang terjadi pada dua musim sebelumnya, Madura United tetap punya ambisi besar.
“Saya memang sengaja hadir di latihan perdana untuk memberikan keyakinan bahwa Madura United menatap musim depan dengan serius. Terutama pada pemain baru dan pemain yang akan direkrut,” ucap Achsanul usai melihat latihan.
Latihan perdana Madura United sendiri dihadiri oleh para pemain yang sudah diperpanjang kontraknya seperti Asep Berlian, Munhar, dan Bayu Gatra Sanggiawan.
Para pemain baru seperti Benny Wahyudi pun sudah nampak dalam sesi latihan.
Selain untuk meyakinkan pada para pemain tentang keseriusan klub, Achsanul juga mengingatkan dan memberi tahu pada pemain baru, bahwa ada tiga nilai yang selama ini menjadi pilar dalam tim Madura United.
“Kedisiplinan, kebersamaan, dan kepeduluian. Tiga nilai itu adalah syarat utama bergabung dengan Madura United. Ini selalu saya sampaikan karena sangat penting sebagai modal untuk kompetisi satu musim ke depan,” sambungnya.
Selain itu, sedari awal Achsanul ini menyampaikan bahwa dia tidak ingin kejadian dua musim terakhir terulang lagi.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar