Datangnya Rodrigo Ost Dos Santos ke Arema FC kini membuat stok pemain tengah skuat 'Singo Edan' semakin melimpah.
Setidaknya saat ini sudah ada lima pemain tengah yang terdaftar sebagai pemain Arema FC.
Mereka adalah Ahmet Atayew, Muhammad Rafli, Rodrigo Ost Dos Santos, Hendro Siswanto, dan Hanif Sjahbandi.
Selain memperkuat lini tengah, hal tersebut tentu akan menjadi persaingan sendiri diantara para pemain untuk menjadi pilihan utama pelatih Arema FC, Joko Susilo.
Namun hal tersebut tidak terlalu dipusingkan oleh Hendro Siswanto.
Pemain bernomor punggung 12 tersebut tampak santai terkait persaingan pemain di lini tengah Arema FC.
"Saya kan di Arema sudah lama ya dan terbiasa dengan persaingan tersebut," ujar Hendro Siswanto seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim, Rabu (20/12/2017).
(Baca Juga: PSSI Targetkan Kompetisi Indonesia Masuk 10 Besar Asia)
Ia pun menuturkan telah terbiasa bersaing sejak ada Gustavo Lopez, Ahmad Bustomi dan gelandang andalan lainnya.
"Dari dulu saya juga sudah bersaing, mulai dari Gustavo Lopez, Bustomi, tapi kamilebih menganggapnya ke keluarga," lanjutnya.
Hendro justru melihat, banyaknya saingan di lini tengah merupakan hal yang baik, yakni untuk membawa Arema FC lebih baik lagi.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | Tribun Jatim |
Komentar