Manajemen Persela Lamongan menyambut dengan antusias jika diundang dalam turnamen pra-musim Suramadu Super Cup. Turnamen ini digelar klub Liga 1, Madura United dan bakal berlangsung pada 7-11 Januari 2018.
Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso mengatakan, dia belum mendengar atau mendapatkan informasi dari manajemen soal turnamen ini.
”Saya belum mendapatkan informasi dari manajemen tentang turnamen itu. Coba, Anda tanya ke manajemen," kata Aji kepada BolaSport.com.
Eks pelatih Arema FC ini mengatakan, jika benar ada undangan buat Persela, dia menyambut dengan baik adanya turnamen itu.
(Baca juga: Resmi, Pemain Naturalisasi Ini Gabung Juara Liga Thailand untuk Musim 2018)
"Ya kalau kami dapat undangan di turnamen Suramadu, pasti akan ikut. Tentu ini sangat baik bagi Persela,” ucap Aji.
Manajer Persela, Yunan Achmadi mengaku juga belum menerima sama sekali undangan turnamen itu.
Namun yang jelas, jika diundang, Persela menyambut dengan antusias dan pasti mengikuti turnamen itu.
(Baca juga: Kontestan Liga 2 Musim 2018 Sudah Genap, Jawa Timur Tetap Sumbang Klub Terbanyak)
”Kami belum menerima undangan, baik melalui e-mail maupun undangan konvensional. Tetapi, jika kami diundang, pasti akan ikut,” ucap Yunan.
Seperti diberitakan sebelumnya, Persela terus melakukan seleksi pemain.
Dari 24 pemain yang ada hingga Jumat (22/12/2017), ada tujuh pemain yang kembali dicoret oleh Aji Santoso ini.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar