Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bhayangkara FC Dipastikan Tanpa Otavio Dutra Untuk Liga 1 Musim 2018

By Andrew Sihombing - Selasa, 2 Januari 2018 | 14:41 WIB
Skuat Bhayangkara FC dan trofi juara Liga 1 musim 2017 diarak dari Mabes Polri sampai ke Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2017)
BOLASPORT/VERDI HENDRAWAN
Skuat Bhayangkara FC dan trofi juara Liga 1 musim 2017 diarak dari Mabes Polri sampai ke Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2017)

Lini belakang juara bertahan Liga 1, Bhayangkara FC, dipastikan tak bakal diperkuat oleh Otavio Dutra untuk musim 2018. 

Kepastian tersebut disampaikan manajer Bhayangkara FC, Sumardji, kepada BolaSport.com. 

"Kontrak Dutra memang berakhir pada 31 Desember dan manajemen memutuskan tidak memperpanjang kontraknya," ucap Sumardji

Kepergian Dutra tentu sedikit-banyak bisa mengganggu lini pertahanan The Guardians

Dutra merupakan salah satu pilar utama lini belakang Bhayangkara FC asuhan Simon McMenemy. 

(Baca Juga: Status Tiga Pilar Asing Bhayangkara FC 2017 Menemui Titik Terang, Satu Lainnya Masih Suram)

Hanya, musim lalu ia memang beberapa kali absen kendati sebenarnya cuma mengantungi 3 kartu kuning dan tanpa kartu merah sepanjang kompetisi. 

Dutra tercatat melakoni 29 dari total 34 laga yang dijalani Bhayangkara FC

Pemain asal Brasil berusia 34 tahun ini juga merupakan bek paling produktif dengan koleksi 6 gol plus sebiji assist. 

Kepergian Dutra tentu membuat Bhayangkara FC harus bergerak mencari pengganti sepadan. 

Sejauh ini, adalah Vladimir Vujovic yang beberapa kali dikaitkan dengan klub milik Kepolisian Negara Republik Indonesia tersebut. 

(Baca Juga: Pemain Terbaik Liga 1 2017 Pilih Bertahan Bersama Bhayangkara FC)

"Kami sudah memiliki kandidat pengganti Dutra, tapi semua masih dipertimbangkan. Yang pasti, kami ingin siapa pun yang direkrut bisa selalu memberikan kemampuan terbaik buat tim," tutur Sumardji

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Pospay Run 2024 Bakal Hadir dan Banjir Hadiah, Catat Tanggalnya!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X