Persib Bandung mendatang beberapa pemain untuk mendongkrak performanya di musim 2018.
Uniknya lima pemain yang didatangkan untuk musim ini, semuanya berusia di atas 30 tahun.
Airlangga Sucipto, Eka Ramdani, Bojan Malisic, Vicotor Igbonefo, dan In-Kyun Oh, semuanya telah mencapai usia 30 tahun.
Melihat hal ini eks pemain timnas Indonesia Supriyono Prima memberikan komentarnya.
Bagi Supriyono Prima, usia produktif pemain sepak bola berada antara 20 - 29 tahun.
Hal ini karena sepak bola melibatkan aspek fisik yang juga penting untuk diperhatikan.
"Memang untuk stamina pasti ada penurunan, kan setiap pemain itu punya masa emas. Saya khawatir, dengan intensitas kompetisi yang ketat dan panjang, recovery mereka seperti apa," ujar Supriyono Prima dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.
(Baca juga: Pasca-Turun Berat Badan 100 Kg, Atlet Wanita Ini Berhasil Menarik Mobil Militer Seberat 7200 Kg)
Supriyono Prima khawatir saat menghadapi kompetisi yang padat, kemampuan pemain akan merosot di tengah jalan.
"Jangan sampai perekrutan pemain senior-senior itu jadi blunder lagi gitu lho. Karena tidak hanya skill yang bagus, tapi fisik yang kuat juga penting."
Pengalaman dan skill memang penting, namun stamina jauh lebih penting.
"Ini yang membuat saya masih ragu kepada Persib untuk musim depan," kata Supriyono Prima.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar