Tahun 2017 telah usai dan hampir semua kompetisi di Asia Tenggara pun sudah berakhir.
Nama tim juara di beberapa negara ASEAN pun sudah bisa dipastikan termasuk juara dari Indonesia.
Meski demikian, selain gelar juara ada pula gelar pencetak gol yang tak kalah bergengsinya.
Tentunya kesempatan mendulang banyak gol bagi pemain di tiap-tiap kompetisi pun berbeda-beda mengingat jumlah pertandingan yang dimainkan tiap liga pun jumlah nya tak sama.
(Baca juga: Jose Mourinho Salahkan Anak Gawang Soal Buruknya Performa Manchester United di Kandang, Mengapa?)
Berikut daftar pencetak gol terbanyak di tiap-tiap kompetisi negara ASEAN:
Timor Leste (Liga Futebol Amadora)
Tingga (Brasil)
Klub: Karketu Dili FC
Gol: 13
Pertandingan: 14
Laos (Lao Premier League)
Kazuo Homma (Jepang)
Klub: Lao Toyota F.C
Gol: 15
Pertandingan: 14
Myanmar (Myanmar National League)
Keith Martu Nah (Liberia)
Klub: Ayeyawady United
Gol: 15
Pertandingan: 21
Vietnam (V.League 1)
Nguyễn Anh Đức (Vietnam)
Klub: Becamex Binh Duong
Gol: 17
Pertandingan: 26
Nguyen Anh Duc headers the loose ball to score for Becamex Binh Duong #ACL2016 #TOKvBBD pic.twitter.com/xel30j1kHU
— AFC Champions League (@TheAFCCL) 1 Maret 2016
Filipina (Philippines Football League)
Bienvenido Maranon (Spanyol)
Klub: Ceres-Negros
Gol: 22
Pertandingan: 24
Malaysia (Malaysia Super League)
Mohammed Ghaddar (Lebanon)
Klub: Kelantan F. A & Johor Darul Ta’zim F.C
Gol:23
Pertandingan: 21
Singapura (S.League)
Tsubasa Sano (Jepang)
Klub: Albirex Niigata Singapore
Gol: 26
Pertandingan: 21
Kamboja (C-League)
Atuheire Kipson (Rwanda)
Klub: Nagaworld
Gol: 27
Pertandingan: 22
Brunei Darussalam (Brunei Super League)*
Abd, Azizi Ali Rahman (Brunei Darussalam)
Klub: MS ABDB
Gol: 28
Pertandingan: 19
Indonesia (Liga 1)
Sylvano Comvalius (Belanda)
Klub: Bali United
Gol: 37
Pertandingan: 34
Thailand (Thai League 1)
Dragan Boskovic (Montenegro)
Klub: Bangkok United
Gol: 38
Pertandingan: 33
*kompetisi belum selesai
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar