Penyerang sayap timnas Indonesia yang kini berseragam Selangor FA, Ilham Udin Armaiyn, menyatakan kesiapannya untuk memberikan kemampuan terbaiknya kepada tim barunya tersebut.
Selain itu, Ilham Udin juga berharap bahwa dirinya bisa menyesuaikan diri dengan segera lantaran ajang Liga Malaysia musim 2018 akan dimulai bulan depan.
Di saat ketum PSSI, Edy Rahmayadi, merasa khawatir kekuatan Indonesia bakal dibaca oleh skuat Malaysia, Ilham Udin tak berpikir untuk menyimpan kemampuan terbaiknya.
Malahan, Ilham Udin menyebut bakal mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya untuk tim yang dijuluki Gergasi Merah tersebut.
(Baca Juga: Panpel Berikan Diskon 50 Persen untuk Tiket Indonesia Selection Vs Islandia, Ini Syaratnya)
Pemain berusia 21 tahun tersebut bahkan memberikan jaminan bahwa skuat Merah Kuning bakal muncul sebagai tim yang konsisten musim ini.
"Sudah tentu saya butuh melakukan adaptasi, saya berharap dapat segera menyesuaikan diri."
"Saya belum mendapat kesempatan bermain bersama Selangor, muda-mudahan prestasi saya bisa lebih baik lagi," ujar Ilham Udin, dilansir BolaSport.com dari stadiumastro.com.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | Stadiumastro.com |
Komentar