Sriwijaya FC tak akan memakai jasa bek naturalisasi berdarah Mali, Mamadou N'Diaye.
Hal tersebut dapat dipastikan setelah nama eks Persipura Jayapura itu tak masuk dalam daftar pemain Sriwijaya FC untuk Piala Presiden 2018.
Nasib Mamadou dibilang belum mujur. Pasalnya, satu bek naturalisasi lainnya yang mengadu nasib, Bio Paulin, resmi dibawa Sriwijaya FC ke Bandung.
(Baca Juga: Persib Vs Sriwijaya FC - 10 Deretan Mantan yang Akan Reunian di Partai Pembuka Piala Presiden 2018)
Selain Bio Paulin, Sriwijaya FC juga kabarnya akan dibela satu bek lokal yang sebelumnya menjadi perbincangan hangat di kalangan publik.
Bek lokal yang dimaksud yakni Hamka Hamzah. Setelah resmi meninggalkan PSM Makassar, bek 33 tahun itu kencang dikaitkan dengan beberapa tim.
Namun pada akhirnya, desas-desus destinasi anyar Hamka Hamzah untuk musim 2018 terjawab, yakni ke Sriwijaya FC.
Dalam 29 nama pemain yang didaftarkan Sriwijaya FC untuk Piala Presiden 2018, di sana Laskar Wong Kito meyertakan sosok Hamka.
Daftar pemain Sriwijaya FC di Piala Presiden 2018:
Penjaga Gawang: Teja Paku Alam, Sandy Firmansya, Dikri Yusron, Rangga Pratama
Belakang: Zanando, Samuel Cristianto, Novan Sasongko, Marco Sandy Meraudjie, Alfin T, Saupello Maulana, Ahmad Haris, Mamadou Ndiaye, Beri Ramanda, Ahmad Faris, Bio Paulin, Hamka Hamzah.
Tengah: Nur Iskandar, Ichsan Kurniawan, Zulpandi, Yu Hyun Koo, Syarial Abimayu, Rahmad Hidayat, Makan Konate, Yogi Ramadian, Adam Alis.
Depan: Alberto Goncalves, Manuchker Dzalilov, Patrick Wanggai, Rizki Ramadana, Esteban Vicarra
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar