Persib Bandung dalam situasi sulit untuk lolos ke babak delapan besar Piala Presiden 2018.
Pasalnya, Persib Bandung berada di urutan ketiga klasemen sementara Grup A Piala Presiden 2018.
Tim besutan Roberto Carlos Mario Gomez tersebut mengoleksi tiga poin dan memiliki perolehan sama dengan PSM Makassar.
Hanya juara grup yang akan lolos otomatis ke babak delapan besar, ditemani oleh tiga runner up terbaik.
Pesib bisa finis dengan kategori tersebut dengan catatan PSMS medan mengemas enam poin dan mampu mangalahkan atau menahan imbang Sriwijaya FC.
(Baca Juga: Persib Bandung Putar Otak, 3 Pemain Asing Ini Dipastikan Absen Kontra PSM)
Kemudian, tim kebanggaan bobotoh itu harus meraih kemenangan di laga pamungkas melawan tim kuat PSM Makassar.
"Pastinya kami akan berusaha semaksimal mungkin di pertandingan terakhir. Kami tekadkan kalau harus lolos dari grup, makanya saya tenekankan kepada pemain untuk bekerja keras," kata Herrie Setyawan, asisten pelatih Persib, dikutip dari liga-indonesia.id.
Laga Persib kontra PSM Makassar akan dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (26/1/2018).
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar