Tidak dipungkiri bahwa persaingan di posisi penjaga gawang Arema FC sangat ketat. Ada empat kiper dengan kemampuan sama bagusnya. Hal ini membuat Joko Ribowo berlatih mandiri untuk mengasah kemampuannya.
Joko Ribowo merupakan satu dari empat kiper Arema FC untuk musim 2018 ini.
Tiga nama lain yang mengisi pos di bawah mistar yakni Kurniawan Kartika Ajie, Reki Rahayu, dan kiper yang sudah lama di Arema, Utam Rusdiana.
Dengan komposisi tersebut, praktis tidak ada satu nama yang lebih diunggulkan sebagai kiper inti. Keempatnya memiliki kualitas sama bagus.
Sepanjang laga pramusim, mereka juga diberi kesempatan bermain secara bergantian.
(Baca Juga: Pelatih FC Tokyo Punya Kesan Terhadap Bek Kiri Bhayangkara FC)
“Saya memang sudah biasa menambah latihan sendiri, sejak masih di tim-tim yang sebelumnya juga sering berlatih sendiri,” kata Joko Ribowo kepada BolaSport.com.
Joko biasanya berlatih mandiri di Lapangan Dinoyo, Malang. Hal tersebut dilakukan jika tidak sedang ada jadwal bertanding atau latihan Arema FC diliburkan.
Agar menu dan pola latihan lebih terstruktur, mantan kiper Madura United ini meminta bantuan dari Anis Syah untuk menjadi pelatihnya.
Anis adalah pelatih kiper sementara Arema FC, saat pelatih kiper Arema FC, Yanuar Hermansyah, mengambil lisensi kepelatihan.
“Daripada tidak ada kegiatan di mess pemain, kemarin saya juga tidak masuk dalam line-up laga lawan PSIS Semerang. Jadi, tidak ada kegiatan. Agar tetap bugar saya latihan mandiri saja,” tambah kiper kelahiran Demak ini.
(Baca Juga: Ada yang Aneh dari Kepindahan Achmad Jufriyanfo ke Klub Malaysia)
Selama masa persiapan pramusim, termasuk di Piala Presiden 2018, Joko beberapa kali dipercaya untuk turun sebagai penjaga gawang utama Arema.
Dari beberapa penampilan, Joko mengaku masih belum puas dengan performa yang dia tampilkan.
“Masih banyak yang perlu dievaluasi setelah kemarin uji coba dan bermain di Piala Presiden, jadi saya menambah latihan sendiri,” tutup pemain berusia 28 tahun.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar