Pelatih Persib Bandung Mario Gomez menginginkan pemain yang berkarakter kuat untuk timnya.
Mario Gomez benar-benar menginginkan pemain dengan karakter petarung.
"Saya ingin pemain yang berani dan mau bantu tim ini untuk menjadi yang terbaik," ujar Gomez dilansir BolaSport.com dari persib.co.id.
Pelatih asal Argentina itu bertekad untuk menumbuhkan karakter pemain.
"Karakter. Kita ingin berkarakter dan tentu disegani lawan. Saya akan berusaha kembalikan itu semua," tutur Gomez.
Persija Kembali Gelar Latihan Sambut Delapan Besar Piala Presiden 2018 https://t.co/i4VMvqUdFI
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 31, 2018
Dilansir dari Tribun Jabar, Mario Gomez menyatakan bahwa pemain yang karakternya tidak sesuai dengan Persib sebaiknya keluar dari tim.
"Jika Anda memiliki karakter yang tidak bisa Anda mainkan di sini, pergi ke tim lain, mungkin bermain dengan ribuan penonton saja," kata Mario Gomez.
Mario Gomez juga menyatakan bahwa Persib akan membangun formasi yanng ideal untuk kompetisi 2018.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | persib.co.id, jabar.tribunnews.com |
Komentar