Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman bakal merekrut satu pemain asing untuk melengkapi skuatnya.
Berpatokan pada regulasi Liga 1 musim lalu, PSMS Medan masih memiliki satu slot pemain asing yang tersisa.
Tim Ayam Kinantan sejauh ini telah memiliki penyerang Wilfried Yessoh asal Pantai Gading, bek Reinaldo Lobo asal Brasil, dan Sadney Urikhob dari Namibia.
Artinya, pencarian pemain asing PSMS Medan tinggal menyisakan slot pemain Asia.
Pria yang akrab disapa Djanur itu pun memberikan ciri-ciri pilar asing bidikannya, yang mengarah ke pemain asal Uzbekistan.
Berikut video wawancara BolaSport dengan Djanur soal kesiapan PSMS di Liga 1 hingga Pemain berlabel timnas yang digadang-gadang akan segera datang ke PSMS Medan.
Editor | : | Harry Wahyu Pratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar