Persib Bandung berpeluang memakai Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada kompetisi Liga 1 2018.
Kabar baik bagi tim Maung Bandung tersebut mencuat karena rumornya stadion milik Pemerintah Kabupaten Bandung itu tidak jadi dipakai sebagai venue sepak bola Asian Games 2018.
Seperti diketahui, sebelumnya lima stadion di Jawa Barat disiapkan sebagai venue sepak bola pada pesta olahraga paling akbar di Asia.
Lima stadion itu adalah Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Stadion Patriot Chandrabaga, Kota Bekasi, Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, dan Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
(Baca Juga: Jadi Juara Indonesia Masters dan India Open 2018, Segini Uang yang Dikantongi Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya)
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jawa Barat,Yudha Munajat Saputra menolak memberikan keterangan terkait kabar kemungkinan batalnya Stadion Si Jalak Harupat sebagai venue sepak bola Asean Games 2018.
"Jangan tanyakan hal itu ke saya, karena penentuan venue Asia Games bukan wewenang saya," ujar Yudha kepala Bolasport,Sabtu (10/2/2018) di Bandung.
Stadion si Jalak Harupat kini sedang direnovasi.Proses pembenahan yang dilaksanakan oleh Kementrian PUPR ini dijadwalkan kelar Mei mendatang.
Jika memang tidak akan digunakan sebagai venue Asian Games,Persib bisa memakai Jalak Harupat sebagai home base.
Dengan demikian, ketika Liga 1 digulirkan, Atep dan kolega tidak perllama menjadi tim musafir.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar