BOLASPORT.com – PSIS Semarang masih melakukan perburuan pemain asing yang akan digunakan jasanya untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2018.
Saat ini, PSIS Semarang baru memiliki duo pemain asing, Ibrahim Conteh (Sierra Leone) dan Petar Planic (Serbia), untuk menghadapi kompetisi sepak bola tertinggi di Tanah Air tersebut.
Laskar Mahesa Jenat pada saat ini juga tengah menguji pemain asing asal Brasil bernama Bruno Silva.
Striker yang baru pertama kali bermain di Indonesia ini pun masih dipantau performanya oleh pelatih PSIS Semarang, Subangkit.
“Saya masih melihat kemampuan Silva lewat beberapa uji coba. Seharusnya, dia bisa terpantau saat lawan Persis Solo atau Persibat Batang," kata Subangkit saat ditemui BolaSport.com.
"Namun karena dua laga ini gagal, saya berharap PSIS melakoni uji coba melawan tim lokal.”
(Baca Juga : Madura United Indikasikan Coret Dua Pemain Asing Seleksi)
Menurut pelatih 58 tahun ini, Bruno Silva masih harus beradaptasi dengan cuaca dan makanan Indonesia, apalagi setelah sempat bermasalah dengan perut karena kurang cocok dengan masakan Indonesia.
“Dia punya skill bagus dan sangat cepat. Hanya, dia masih harus beradaptasi dengan cuaca dan makanan di sini. Beberapa kali, dia mengeluhkan perutnya yang sakit karena faktor makanan. Jadi, dia masih harus menyesuaikan diri,” ujarnya.
PSIS Semarang masih akan melengkapi slot satu pemain asing yang berasal dari Asia.
Subangkit berharap bisa mendapatkan gelandang dari negara Asia yang memiliki kemampuan mengatur dan membagi bola.
(Baca Juga : Pelatih Persija Sampaikan Saran soal Penjadwalan Kompetisi di Indonesia)
“Dia bisa berperan sebagai playmaker atau paling tidak dia akan di posisinya sebagai gelandang serang."
"Saya tidak bisa memastikan apakah dari Jepang, Korea Selatan atau Australia. Yang jelas dia harus punya kemampuan yang dibutuhkan tim,” kata Subangkit lagi.
Di sisi lain, Setyo Agung Nugroho (Direktur Teknik PSIS Semarang) mengungkapkan pihaknya tengah menjajaki kemungkinan mendatangkan satu pemain asing lagi dan sudah melakukan pendekatan ke beberapa pemain.
“Beberapa di antaranya pemain yang belum pernah bermain di Indonesia. Kita lihat saja bagaimana negosiasi terakhir. Saya berharap dia segera datang ke Indonesia untuk diuji kemampuannya oleh pelatih,” tukas Agung.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar