Tanpa mengambil waktu libur pascamengikuti kursus kepelatihan C AFC, Cristian Gonzales memutuskan untuk langsung bergabung dalam latihan Madura United.
Hal ini juga menepis kabar bahwa pemain naturalisasi asal Uruguay tersebut akan pensiun dalam waktu dekat.
Hal tersebut ditegaskan oleh manajer sekaligus istri El Loco, Eva Siregar Gonzales.
Menurut Eva, Cristian Gonzales akan segera bergabung kembali dalam waktu dekat dan siap untuk bekerja keras untuk klubnya saat ini Madura United.
“Kemarin kami sudah ditelepon pak manajer (Haruna Soemitro), beliau menanyakan kapan Gonzales akan kembali ke tim," kata Eva saat dihubungi Bolasport.com.
"Lalu kami jawab bahwa secepatnya. Gonzales memang siap dan sudah ingin kembali bersama timnya di Madura United.”
(Baca Juga : Batal TC, Persib Siapkan Uji Coba)
Christian Gonzales sendiri memang sudah menjalani latihan ringan pada Senin (19/02/18).
Saat ini klub besutan Gomes de Oliviera itu libur seusai menggelar TC di Pamekasan, Madura.
Eva juga menambahkan bahwa secara fisik Gonzales sangat siap untuk bisa diturunkan di Piala Gubernur Kaltim 2018.
Hanya saja soal apakah ia akan dimainkan atau tidak, Gonzales menyerahkan sepenuhnya kebijakan tersebut kepada pelatih.
(Baca Juga: Black Panther, Raja Wakanda Awalnya Spesialis Membintangi Film Olahraga)
"Pak Haruna memang mengatakan akan membawa kekuatan penuh ke Piala Gubernur Kaltim, termasuk juga Gonzales. Dia sendiri sudah sangat siap untuk hal ini, ia sudah tak sabar ingin kembali merumput,” imbuhnya.
Wanita berdarah Batak ini juga menegaskan bahwa kembalinya pesepakbola berjuluk El Loco ini memperjelas bahwa kabar pensiun Gonzales tidak benar.
“Gonzales ingin segera latihan tanpa ambil libur, karena dia mau buktikan bahwa berita mau pensiun itu tidak benar. Gonzales masih akan terus bermain di Liga 1 bersama Madura United,” pungkas wanita berambut panjang tersebut," tutur Eva Siregar Gonzales.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |