Bek baru Bhayangkara FC, Vladimir Vujovic menjelaskan target yang ingin dia capai bersama tim besutan Simon McMenemy pada musim kompetisi 2018.
Mantan pilar lini belakang Persib itu memiliki dua target, yakni untuk tim dan pribadi.
”Pertama untuk menjadi juara. Sebab, target kami menjadi juara lagi," ujar Vladimir Vujovic kepada BolaSport.com di Hotel Novotel, Solo, Sabtu (24/2/2018).
Kemudian secara pribadi, Vujovic menginginkan Bhayangkara FC lebih baik untuk sisi pertahanan dari musim 2017.
(Baca juga: Satu Penalti Gagal, Gol David Laly Selamatkan Felcra FC dari Kekalahan Perdana di Liga Malaysia)
”Setelah itu, saya ingin jumlah kebobolan Bhayangkara FC harus lebih sedikit dari musim lalu," ujarnya.
Ia pun ingin membawa rekor bagusnya selama membela Persib pada Liga 1 musim 2017 ke Bhayangkara FC.
”Karena Persib musim lalu hanya 22 kebobolam dari total saya bermain. Sementara itu, total Persib kebobolan 30 kali,” ujar Vlado, sapaan Vujovic menerangkan.
(Baca juga: Pekan Pertama Liga Jepang 1, Tiga dari Empat Pemain Thailand Dimainkan dan Satu Pilar Cetak Gol)
”Saya ingin bersama Bhayangkara FC, rekor bagus itu terbawa.”
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar