Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, memberikan komentar terkait keinginan Willian Pacheco yang ingin kembali ke klub berjulukan Macan Kemayoran.
Juru taktik yang akrab disapa Teco itu meminta maaf kepada Pacheco dikarenakan pintu Persija sudah tertutup olehnya untuk musim 2018.
Sebelumnya Direktur Utama Persija, Gede Widiade, mengatakan bahwa Pacheco sempat menangis untuk meminta kembali bergabung bersama Bambang Pamungkas dkk.
Itu dilihat Gede saat Pacheco datang ke hotel penginapan pemain Persija saat mengikuti sebuah turnamen di Malaysia.
Pacheco memang memutuskan untuk hengkang ke klub Malaysia, Selangor FA, pada kompetisi musim 2018.
(Baca Juga: Sriwijaya FC Vs Madura United - Dua Gol Tendangan Bebas Indah Pastikan Tiket Semifinal Laskar Wong Kito)
Dikabarkan, nilai kontrak yang sangat tinggi ditawarkan Selangor FA membuat bek asal Brasil itu menerima pinangannya.
"Pacheco bermain bagus pada Liga 1 2017 dan banyak membantu Persija. Dia saat ini bermain di Selangor FA yang merupakan klub besar di Malaysia," kata Teco kepada BolaSport.com.
"Kami saat ini sudah memiliki Jaimerson da Silva. Maaf sekarang tidak ada peluang untuk kembali ke Persija karena para pemain sudah memiliki kontrak musim 2018," ucap Teco menambahkan.
Ya, Jaimerson memang didatangkan Persija sebagai pengganti Pacheco yang hengkang ke Selangor FA.
Bek berusia 27 tahun itu mendapatkan durasi kontrak satu musim bersama Macan Kemayoran.
Sejauh ini Jaimerson menunjukan kualitasnya bersama Persija dengan mempersembahkan gelar juara turnamen di Malaysia dan Piala Presiden 2018.
Padahal pesepakbola bernomor punggung 5 itu baru merasakan sepak bola Indonesia di awal Januari lalu.
"Jaimerson merupakan pemain bagus dan cepat beradaptasi dengan pemain lainnya. Dia orang baru di Persija tapi sudah mempersembahkan dua piala," kata Teco.
"Saya melihat Jaimerson juga bisa menjaga pertahanan Persija dengan baik dan ketika menyerang, dia bisa mencetak gol lewat tendangan bebas ataupun sepak pojok," ucap Teco mengakhiri.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar