Manajemen Persebaya Surabaya terus mengembangkan sayap bisnisnya ke kota-kota di sekitar Surabaya. Setelah membuka Persebaya Store di Sidoarjo, kini Persebaya Store di buka di Gresik.
Persebaya Store baru yang berlokasi di Jl. Kartini 286 Gresik itu resmi dibuka Minggu (25/2/2018).
Aneka macam pernak-pernik yang berhubungan dengan tim berjuluk Bajul Ijo itu ditawarkan bagi para pecinta klub Persebaya yang berdomisili di Gresik.
"Persebaya ingin mendekatkan diri dengan suporter yang berasal dari Gresik. Sebab dari pantauan kami banyak sekali suporter Persebaya yang berasal dari Gresik. Karena pertimbangan itulah manajemen mendirikan Persebaya Store disini," kata Nurul Anwar, PIC Persebaya Store Gresik.
Kedekatan Kota Gresik dengan Stadion Gelora Bung Tomo juga menjadi pertimbangan pihak manajemen Persebaya untuk membuka cabang tokonya di Gresik.
"Daya beli suporter Persebaya asal Gresik sama seperti suporter Surabaya. Karena itu kehadiran Persebaya Store menjadi solusi bagi pecinta Persebaya di Gresik untuk mendapatkan jersey atau pernak pernik resmi Persebaya," ucap Irul, sapaan akrab Nurul Anwar.
Aroma Lazio di Skuat Persija Racikan Teco https://t.co/7K3Czz4NQa
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 27, 2018
Jersey official menjadi produk utama yang ditawarkan oleh Persebaya Store. Selain itu ada t-shirt, jaket, topi, syal, tas, sepatu, gantungan kunci dan lain sebagainya.
"Produk-produk kami adalah produk limited. Jadi artikel yang kami produksi terutama t-shirt jumlahnya terbatas. Jika artikel tertentu habis maka kami tidak akan memproduksi ulang. Tapi kami akan memproduksi artikel t-shirt baru dengan desain baru yang lebih inovatif dan fresh," jelas pria asal Prapen Surabaya itu.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar