Program penjualan jersey baru Arema FC, ‘Love is Blind’ layak untuk mendapatkan apresiasi.
Meski seperti apa tampilan jersey baru nanti belum diketahui, namun manajemen Arema FC sudah meraup Rp 138 Juta dari penjualan jersey.
Angka tersebut berasal dari jumlah jersey yang sudah dipesan oleh Aremania, yang saat ini sudah laku terjual sekitar 370 jersey.
Artinya jersey masih tersisa 130 jersey dari total 500 jersey yang dimasukkan dalam program penjualan ‘Love is Blind’.
(Baca Juga: Gennaro Gattuso: Saya Belum Ahli, Tetapi Jangan Sebut Saya Bodoh)
“Penjualan masih cukup tinggi, sejauh ini sudah mencapai 370 pembeli. Jadi masih ada sisa 130 jersey lagi,” ungkap Tjiptadi Purnomo, manager store Arema FC kepada BolaSport pada (1/3/2018).
Hingga saat ini manajemen Arema FC masih belum memastikan kapan akan memperkenalkan jersey baru yang diklaim akan memunculkan desain yang berbeda dibandingkan dengan desain jersey yang ada saat ini.
(Baca Juga: Kelas 62kg Dicoret, Sekjen PB PABBSI Ceritakan Kondisi Psikologis Eko Yuli)
Manajemen Arema FC memang meluncurkan program tersebut pada pertengahan Februari lalu, upaya tersebut merupakan salah satu strategi dalam menggenjot pendapatan dari sektor penjualan merchandise Arema FC.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar