Penjaga gawang Persib Bandung, Muhammad Nathsir, menyambut positif rencana uji coba menghadapi perserta Liga 1 dan Liga 2 yang akan disiapkan tim pelatih sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 2018.
Uji coba tersebut sengaja disiapkan pelatih Roberto Carlos Mario Gomez karena jadwal kick-off Liga 1 2018 kembali mundur.
Menurut Deden, sapaan akrabnya, dengan adanya pertandingan uji coba tersebut diharapkan lini belakang Persib semakin teruji.
(Baca Juga: Manchester United Menang, Mourinho Selamati Crystal Palace dan Wasit)
Persib sebelumnya sudah melakoni sejumlah pertandingan uji coba. Hanya saja pada laga tersebut tim kebanggaan Bobotoh ini bermain melawan klub peserta Liga 2 dan Liga 3 seperti Perserang Serang serta Persijap Jepara.
"Mungkin belum (teruji) karena di sana dapat serangan dari lawan pun jarang. Mungkin di minggu-minggu yang akan datang ada uji coba dan mudah-mudahan ada pembelajaran dari uji coba itu buat kita," kata Deden di GOR Pajajaran, Kota Bandung, Senin (5/3/2018).
(Baca Juga: Event Central Celebes Marathon 2018 Didukung Penuh Menpora)
Pertandingan uji coba kali ini rencananya akan berlangsung di Bandung. Sebelumnya Persib sering menggelar uji coba di luar daerah seperti Yogyakarta, Batam, Jepara, Tasik, dan Serang.
"Rencana dengan tim Liga 1 dan mudah-mudahan tim bisa melihat kekurangan dan dievaluasi sebelum liga bergulir," ucap Deden.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar