Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez memberikan penjelasan terkait status Al Amin Syukur Fisabillah yang berlatih dengan dengan timnya di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Rabu (14/3/2018).
Pemain asal Malang tersebut menurut Gomez masih mengikuti seleksi, namun tidak menutup kemungkinan akan direkrut jika penampilannya sesuai kebutuhan tim.
"Dia hanya ikut berlatih bersama kami, posisinya ada di bek tengah, jika dia cukup bagus tentu akan kita ambil, jika tidak kita akan lihat pemain lainnya," kata Gomez di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Rabu (14/3/2018).
(Baca Juga: Indra Sjafri Menangis di Depan Egy Maulana Vikri)
Pelatih asal Argentina ini mengaku belum bisa memberikan penilain kepada pemain berusia 24 tahun tersebut, karena baru mengikuti program latihan satu kali.
"Dia baru berlatih sekarang, saya masih perlu lihat kemampuannya dalam beberapa hari ini, jadi saya belum bisa menilai," ucap Gomez.
(Baca Juga: Persipura Gigit Jari Usai Pemain Incarannya Resmi Digaet PSMS Medan)
Persib sendiri masih membutuhkan tambahan tiga pemain lokal, sebagai antisipasi saat mengarungi musim 2018, karena pada 2018 selain Liga 1, Maung Bandung juga akan tampil di turnamen Piala Indonesia.
"Dia berposisi sebagi bek tengah, dan kami juga butuh pemain lain di sisi kanan dan kiri, bisa saja bergabung dengan kami tapi saya masih belum yakin," tegasnya.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar