Persib Bandung terus berpindah-pindah tempat latihan pada masa persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 2018.
Setelah Stadion Siliwangi, lapangan Sesko AD, Stadion Gelora Bandung Lautan Api, serta dua lapangan sintetis, Lodaya dan Progresif, kini Atep dan kolega berlatih di Stadion Arcamanik.
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez menilai, kondisi lapangan Arcamanik bagus, tapi masih butuh sedikit perbaikan.
(Baca Juga: Atlet Pelatnas BMX Diminta Konsumsi Makanan Bergizi)
"Lapangan ini sangat dekat dengan mes pemain, hanya butuh 20 menit di perjalanan," ungkap Gomez kepada wartawan, di Stadion Arcamanik, Jumat (16/3/2018).
Masalahnya menurut Gomez adalah stadion ini milik umum. Sementara tim asuhannya butuh lapangan yang hanya digunakan oleh Persib.
"Jika kami perbaiki lapangan untuk latihan kami sendiri lalu ada orang lain yang juga pakai lapangan ini, itu tidak terlalu bagus," ucapnya.
(Baca Juga: Atlet Voli Pantai Diminta Latihan Serius dan Tetap Optimis Jelang Asian Games 2018)
Ia juga mengaku masih butuh lapangan lain dan berharap manajemen Persib juga bisa memperbaiki Stadion Siliwangi.
Stadion milik Kodam III Siliwangi paling dekat mes.
Dengan begitu, Persib punya banyak pilihan tempat latihan. Namun, semuanya ia serahkan kepada manajemen.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar