Pemain yang disebut terakhir ini beberapa kali menjadi sasaran kritik dan kekecewaan akibat performa buruknya.
Selain dari rekomendasi pelatih di Albania, Widodo juga melihat dan mempelajari aksi-aksi Krkotic lewat rekaman video.
"Kalau lihat di video, pergerakannya sangat baik karena sampai turun kebelakang ambil bola dan bantu naik menyerang. Saya lihat menjanjikan untuk menyuplai bola ke striker seperti Spaso," ujar Widodo.
(Baca Juga: 5 Pemain Asing Liga 1 Korban Pencoretan, meski Sudah Mendapat Kontrak, dari Kevin Brands sampai Michael Essien)
Soal suplai bola matang buat Spaso memang harus menjadi perhatian penting sang pelatih di Bali United.
Tak seperti ketika sangat ganas saat memperkuat Bhayangkara FC di putaran kedua Liga 1 2017, Spaso agak kesulitan mencetak gol bersama tim asal Pulau Dewata ini.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar