Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Tim Ini Berpotensi Menggebrak dan Menjadi Kejutan di Liga 1 2018, Salah Satunya di Luar Dugaan!

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 21 Maret 2018 | 13:55 WIB
Pemain Persija, Marko Simic, berekspresi pada kemenangan 1-0 kontra Song Lam Nghe An di laga Grup H Piala AFC di Stadion Utama GBK, Rabu (14/3/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Pemain Persija, Marko Simic, berekspresi pada kemenangan 1-0 kontra Song Lam Nghe An di laga Grup H Piala AFC di Stadion Utama GBK, Rabu (14/3/2018).

Genderang perang Liga 1 bakal segera ditabuh pada Jumat, (23/3/2018). Ke-18 tim kontestan akan berkompetisi guna merebut mahkota juara.

18 tim tengah berdandan guna menyambut gelaran Liga 1 2018.

Bongkar pasang pasukan plus juru racik strategi tim pun dilakukan untuk menjadi yang terbaik di Nusantara.

Tak cukup sampai di situ, para kontestan Liga 1 mengadakan pertandingan persahabatan dan turnamen pramusim untuk menguji kemampuan.

Sebelum Liga 1 2018 dimulai, berikut prediksi BolaSport.com soal tim yang bakal menggebrak:

1. Persija Jakarta

Tak bisa dimungkiri, Persija menjadi tim yang paling disoroti pada pramusim kali ini.

Sebab, tim beralias Macan Kemayoran itu mampu menjuarai turnamen pramusim, Piala Presiden 2018.

Selain itu, tim asuhan Stefano Cugurra juga menampilkan performa ciamik di Piala AFC 2018.

Sosok kunci di dalam tim ini adalah Marko Simic, penyerang anyar Persija yang berasal dari Kroasia.

Eks pemain Melaka United itu menunjukkan ketajaman bagi tim ibu kota Indonesia dalam beberapa pertandingan penting.

Selain itu, sosok "kancil" dalam permainan Riko Simanjuntak juga bisa menjadi kunci keberhasilan bagi Persija di Liga 1 musim 2018.

Soal materi pemain, tim utama Persija sudah cukup mumpuni, terbukti dari raihan Piala Presiden 2018.

Tetapi, pemain pelapis yang dimiliki Persija kurang sepadan dengan tim utama.


Penyerang Persija, Addison Alves, merayakan gol kontra Song Lam Nghe An bersama Fitra Ridwan (kiri) dan Bambang Pamungkas, pada laga Grup H Piala AFC di Stadion Utama GBK, Rabu (14/3/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

2. Persib Bandung

Rival sengit Persija itu memang menunjukkan prestasi yang biasa-biasa saja di Liga 1 musim 2017.

Maung Bandung juga tidak mengesankan di ajang Piala Presiden 2018.

Tetapi, jelang Liga 1 2018 digulirkan, Persib mendapat suntikan kualitas dalam diri Jonathan Bauman.

Ya, penyerang asal Argentina itu akan menjadi juru gedor Persib untuk musim depan.

Ketajaman Bauman memang terbilang buruk dalam beberapa musim belakangan, namun sosok pelatih Roberto Carlos Mario Gomez dinilai bisa membantunya berkembang.

Maklum, Mario Gomez dan Bauman pernah berada di satu tim yang sama, Gimnasia Jujuy, pada 2013.

Sebagai sesama orang Argentina, Gomez bisa membantu Bauman untuk beradaptasi dengan kultur sepak bola Indonesia.


Striker asal Argentina, Jonathan Bauman (kiri) dan asisten pelatih Persib, Fernando Soler saat wawancara dengan sejumlah media setelah launching Persib musim 2018 di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (17/3/2018) malam. ( FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM )

3. Sriwijaya FC

Tim dengan sejarah panjang di persepak bolaan Indonesia ini berhasil menyabet gelar Piala Gubernur Kaltim 2018.

Pada partai puncak, Laskar Wong Kito menumbangkan tim asal Jawa Timur, Arema FC.

Pada Liga 1 2018, Sriwijaya FC akan dibesut pelatih kawakan, Rahmad Darmawan, yang kenyang pengalaman.

Faktor Rahmad Darmawan dan pemain-pemain berkualitas yang dimiliki oleh Sriwijaya FC bisa membawa tim asal Sumatera Selatan ini untuk berprestasi.

Gelandang muda, Syahrian Abimanyu, bisa bekerja sama dengan bomber gaek, Alberto Goncalves.

Keseimbangan tim tersebut menjadi senjata utama Sriwijaya untuk mengarungi musim 2018.

Di turnamen Piala Presiden 2018 pun Sriwijaya tampil memikat meski harus kalah dari Bali United di semifinal.


Pemain Sriwijaya FC, Adam Alis merayakan gelar Juara Piala Gubernur Kaltim 2018 setelah mengalahkan Arema FC pada partai final di Stadion Palaran Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (04/03/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

(Baca Juga: Terkatung-katung, Michael Essien Bisa Makan Gaji Buta di Persib)

4. Bali United

Wakil Indonesia di Piala AFC 2018 ini dihuni penyerang-penyerang berkelas.

Sebut saja Ilija Spasojevic, Irfan Bachdim, dan Stefano Lilipaly, ketiganya akan menjadi pilar Bali United untuk musim 2018.

Serdadu Tridatu  juga baru saja mendepak Kevin Brands untuk mendatangkan gelandang asal Montenegro, Milos Krkotic.

Kehadiran Krkotic diharapkan mampu bekerja sama dengan Fadil Sausu dan Nick van der Velden di lini tengah.

Yang menjadikan tim ini favorit adalah kerangka tim mereka tak banyak berubah sejak musim lalu.

Tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu meraih peringkat kedua pada gelaran Piala Presiden 2018.

Sementara di Piala AFC, Bali United berada di peringkat kedua dengan koleksi lima poin dari empat laga. Tertinggal empat poin dibelakang Yangon United yang kokoh di puncak klasemen.


Rekrutan anyar Bali United asal Montenegro, Milos Krkotic, mengacungkan jempol saat difoto BolaSport di sela-sela latihan sore di Lapangan Trisakti, Legian, Minggu (18/3/2018) .(YANDAULAKA/BOLASPORT.COM)

5. Persela Lamongan

Tim satu ini dijagokan akan menjadi kejutan pada Liga 1 2018 oleh mantan pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri.

Indra menilai, Persela sekarang dilatih oleh pelatih yang berkualitas, Aji Santoso.

Selain itu, Laskar Joko Tingkir juga memiliki pemain-pemain muda yang berkualitas dan mampu mengerek tim ke papan atas.

"Melihat pemain senior-juniornya saya rasa lebih kuat musim ini," ucap Indra dilansir BolaSport.com dari Tribun Surabaya.

"Saya sudah yakin kemampuan coach Aji Santoso yang memang berani untuk mencoba dan akhirnya bisa menemukan pemain-pemain muda berbakat. Di situlah saya rasa kekuatan Persela nanti," katanya menjelaskan.

Pernyataan Indra Sjafri cukup mengejutkan lantaran Persela musim lalu finis pada posisi 14 klasemen dan bahkan nyaris masuk zona degradasi.


Gelandang Persela Lamongan, Saddil Ramdani (depan), berupaya lepas dari pengawalan pemain Bhayangkara FC dalam laga turnamen Jakajaya Friendly Game 2018 di Stadion Surajaya Lamongan, Rabu (14/3/2018).(SAHLUL FAHMI/BOLASPORT.COM)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Update Klasemen Liga 1 2024/2025 - Persebaya Ambil Alih Puncak, Persib Geser Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X