Dalam launching PS Tira, Ketua Dewan Pembina Utama, Gatot Nurmantyo memberikan penjelasan terkait pergantian nama tersebut.
PS Tira semula bernama PS TNI. Kini, bermarkas di Bantul, nama tersebut pun berubah menjadi PS Tira.
Dalam launching yang diadakan di Stadion Sultan Agung (SSA), Minggu (18/3/2018), Gatot Nurmantyo menjelaskan perubahan nama tersbut.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter milik Gatot Nurmantyo, pemberian nama PS Tira didasari pada sejarah Bantul yang menjadi tempat gerilya Panglima TNI Jenderal Sudirman saat mempertahankan kemerdekaan RI.
Dituturkan oleh Gatot Nurmantyo, perjuangan tersebut tak lepas dari semangat warga Bantul saat itu.
Gatot pun berharap, PS TNI atau PS Tira Bantul bisa tertular jiwa juang, patriatisme, dan ambisi untuk berprestasi dari masyarakat Bantul.
"Dengan harapan PS TNI atau PS Tira Bantul ini bisa ketularan masyarakat Bantul tentang jiwa juangnya, semangat patriatismenya, dan untuk bisa berprestasi di liga yang akan datang," tulis Gatot dalam unggahan di Twitter.
Selain terkait sejarah dari Jenderal Sudirman, ditegaskan oleh Gatot terkait kepemilikan TNI.
"Karena TNI milik rakyat, kita putuskan nama PS TNI berubah menjadi PS TIRA yaitu TNI Rakyat," imbuhnya.
Bantul adalah daerah bersejarah. Pemberian nama PS Tira berlatar sejarah bahwa Bantul menjadi tempat gerilya Panglima TNI Jenderal Sudirman saat mempertahankan kemerdekaan RI, yang perjuangan itu tidak lepas dari semangat warga Bantul saat itu. #PSTIRA
— Gatot Nurmantyo Soewantyo (@Nurmantyo_Gatot) March 21, 2018
Bantul adalah daerah bersejarah. Pemberian nama PS Tira berlatar sejarah bahwa Bantul menjadi tempat gerilya Panglima TNI Jenderal Sudirman saat mempertahankan kemerdekaan RI, yang perjuangan itu tidak lepas dari semangat warga Bantul saat itu. #PSTIRA
— Gatot Nurmantyo Soewantyo (@Nurmantyo_Gatot) March 21, 2018
Karena TNI milik rakyat, kita putuskan nama PS TNI berubah menjadi PS TIRA yaitu TNI Rakyat. Selamat atas Launchingnya PS TIRA.
Kita mempunyai mimpi PS Tira juara. Harus yakin juara. Lakukan setiap pertandingan dengan semangat yang tinggi dan perjuangan yang baik. #PSTIRA pic.twitter.com/1D9nHJsJb5
— Gatot Nurmantyo Soewantyo (@Nurmantyo_Gatot) March 21, 2018
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | twitter.com/Nurmantyo_Gatot |
Komentar