Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Review Pekan Pertama Liga 1 2018, Kisah Tragis Tiga Tim Raksasa yang Bernasib Sial

By Adif Setiyoko - Selasa, 27 Maret 2018 | 15:02 WIB
 Ekspresi gelandang Mitra Kukar, Danny Guthrie (tengah), seusai striker Fernando Rodriguez mencetak gol ke gawang Arema FC pada laga pertama Liga 1 musim 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (24/3/2018).
DOK INSTAGRAM/@BIGGUTH20
Ekspresi gelandang Mitra Kukar, Danny Guthrie (tengah), seusai striker Fernando Rodriguez mencetak gol ke gawang Arema FC pada laga pertama Liga 1 musim 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (24/3/2018).

Pekan pertama gelaran kompetisi Liga 1 musim 2018 sudah berakhir. Sejak pertandingan pembuka yang dihelat pada 23 Maret 2018, sembilan pertandingan telah digulirkan.

Tercatat, ada 17 gol tercipta, 569 operan sukses dan 160 operan yang gagal.

Dari sembilan pertandingan yang digelar tersebut, tak semuanya membawa berkah bagi tim-tim besar.

Sejumlah kontestan yang memiliki materi pemain yang bagus dan dukungan suporter yang melimpah, tak selalu menuai laga perdana Liga 1 2018 dengan kemenangan.

(Baca Juga: Tenggelam Bertahun-tahun, Si Anak Hilang Jebolan Timnas U-19 Indonesia Kembali Moncer Bersama Luis Milla)

Tim-tim besar yang gagal mengawali pekan pertama dengan meraih kemenangan adalah Persija Jakarta, Arema FC, dan Persib Bandung.

Tampil di depan dukungan suporternya, tak lantas membuat ketiga tim tersebut berhasil mengamankan tiga poin perdana.

Sebaliknya, ketiganya hanya bisa berbagi angka.

Skuat Macan Kemayoran yang melawat ke kandang Bhayangkara FC, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Jumat (23/3/2018), harus puas bermain dengan skor 0-0.

Sehari kemudian, tim Singo Edan yang menjamu Mitra Kukar, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (24/3/2018), harus berakhir dengan kedudukan 2-2.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : liga-indonesia.id
REKOMENDASI HARI INI

Courtois Bikin Emosi Fans 1 Tribune, Pelatih Atletico Madrid: Ini Gak Benar

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persebaya
6
16
2
Borneo FC
6
14
3
Bali United
7
14
4
Persib Bandung
6
12
5
PSM Makassar
6
11
6
Persik
6
11
7
Persita
6
10
8
Arema FC
7
9
9
Malut United
7
9
10
Persija Jakarta
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X