Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RD Waspadai Motivasi Madura United

By Noverta Salyadi - Kamis, 5 April 2018 | 13:37 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan.

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, mewaspadai kebangkitan Madura United saat kedua tim berhadapan pada laga pekan ketiga Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Sabtu (7/4/2018).

Dari dua laga awal Liga 1 2018, Sriwijaya FC belum pernah kalah. Pada pekan pertama menghadapi Borneo FC di laga tandang, Sriwijaya FC berhasil menahan tuan rumah 0-0.

Sementara saat menjamu Persib Bandung, klub asal Kota Pempek ini menang 3-1.

Hasil ini membawa Sriwijaya FC menempati peringkat ketiga klasemen sementara dengan nilai 4.

Adapun peringkat pertama dan kedua diduduki PSM Makasar serta Persija Jakarta.

Sabtu (7/4/2018), Sriwijaya FC kembali akan melakukan pertandingan tandang.

Tim asuhan Rahmad Darmawan melawat ke Stadion Gelora Ratu Pamelingan untuk menghadapi tuan rumah Madura United.

(Baca Juga: Andres Iniesta, Si Penyihir Pucat Spesialis Perempat Final Liga Champions)

Pertemuan Sriwijaya FC dan Madura United ini merupakan laga kedua mereka di tahun 2018 setelah sempat bertemu di perempatfinal Piala Gubernur Kaltim.

Saat itu Sriwijaya FC berhasil unggul 2-0 melalui gol yang diciptakan oleh Manuchekhr Dzhalilov dan Adam Alis.

Rahmad Darmawan tidak ingin mengangap enteng Madura United walaupun yakin tim asuhannya mempunyai semangat tanding lebih baik pasca-kemenangan atas Persib.

Sementara Madura United baru saja mengalami kekalahan dari PS Tira.

“Saya yakin Madura sangat termotivasi bermain di kandang, saya belum bisa memprediksi kekuatan tim di Liga 1 karena secara kualitas hampir sama,” ujar pelatih yang akrab disapa RD tersebut kepada BolaSport.com.

Menghadapi Madura United, RD bukan saja menyiapkan strategi, tetapi juga dengan berlatih di bawah terik sinar matahari untuk menyesuaikan kondisi cuaca di Madura.

(Baca Juga: Daftar Tim Tersubur Liga Champions, Liverpool Nyaris 2 Kali Lipat Barcelona)

“Selama ini kami bermain malam. Untuk itu kami harus mencoba latihan siang hari agar ketika pertandingan menghadapi Madura nanti anak-anak tidak kaget,” tutur RD.

Sriwijaya FC sendiri masih akan bermain full team dan kebugaran pemain dalam kondisi baik.

(Baca Juga: Ada di Gelora Bung Tomo dengan Rawon di Tangannya, Jacksen F Tiago Ucapkan Terima Kasih pada Bonek)

Hanya Bio Paulin yang masih mengalami demam dan Teja Paku Alam masih mengalami sakit pada bagian kaki setelah bertanding dengan Persib Bandung.

“Kami telah melakukan latihan siang hari untuk adaptasi cuaca dan pemain telah recover. Begitu juga untuk pemain yang kemarin tidak bermain kita berikan porsi latihan lebih,” ucap Rahmad.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Bukan soal Rekor, Pelatih Ronaldo Lebih Takjub Rahasia Dapur Ronaldo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X