Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic, tidak ingin anak asuhnya tampil dalam tekanan saat menjamu Arema FC di pekan ketiga Liga 1.
Dejan berharap Lerby Eliandri dan kolega menunjukkan progres yang positif setiap laga.
Setelah meraih kemenangan pada laga debutnya melawan Mitra Kukar, Dejan kini dihadapkan pada tantangan untuk membawa Borneo FC di laga kandang.
Momen ini akan terjadi pada hari Senin (9/4/2018) di Stadion Segiri.
“Saya pikir itu tidak boleh jadi tekanan. Kita bikan tim ini untuk lebih baik step-by-step dan tidak boleh berpikir seperti itu. Kami berlatih dengan sangat positif,” ucap Dejan.
(Baca Juga: Parah! Conor McGregor Dijuluki Begini Usai Aksi Brutal Rusak Sebuah Bus)
Menurut Dejan, para pemain juga memiliki respon yang bagus usai menang melawan Mitra Kukar.
Motivasi para pemain kembali meninggi untuk bisa meraih hasil bagus. Dan, Dejan ingin hal itu muncul di laga melawan Arema.
“Puji Tuhan kita semua bagus sekali, semua pemain dalam kondisi oke. Kita sekarang hanya fokus pada pertandingan ke depan melawan Arema. Kami main di kandang, harus fokus dan disiplin untuk bisa menang,” tandasnya.
Sementara itu, terkait bakal absennya Diego Michiels pada laga melawan Arema FC, Dejan juga tidak terlalu risau.
Pelatih asal Serbia tersebut akan berupaya untuk menyiapkan pemain lain yang punya kualitas sama baiknya dengan Diego.
(Baca Juga: 4 Alasan Persib Kesulitan di Liga 1 2018)
“Ya, Diego tidak main karena dua kartu kuning kemarin. Dia pemain hebat, tapi saya bilang pada semua pemain, mereka punya peluang bermain sama. Kami punya pemain muda yang siap untuk gantikan Diego,” tandasnya.
Diego Michiels dipastikan absen lantaran menjalani sanksi akumulasi kartu merah.
Kapten Borneo FC tersebut mendapatkan kartu merah saat Pesut Etam meraih kemenangan atas Mitra Kukar di laga pekan kedua Liga 1.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar