Bruno Silva, striker PSIS Semarang yang sempat mengalami cedera leher seusai berbenturan dengan Arthur Cunha pada Piala Gubernur Kaltim 2018, bicara serius soal laga timnya kontra PSMS Medan.
PSIS Semarang akan menjamu PSMS Medan di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang.
Laga bakal terlaksana pada Minggu (15/4/2018) dengan sepak mula pukul 15.30 WIB.
Bruno Silva cukup menjadi sorotan.
Sebab, selama tiga pekan menjalani Liga 1 2018 bersama dengan PSIS, belum ada satu gol pun yang dipersembahkan.
Meski belum ada gol yang dipersembahkan oleh Bruno, rupanya hal itu tak memengaruhinya.
Bruno tetap bertekad memberikan yang terbaik pada laga melawan PSMS Medan pada pekan keempat Liga 1 2018.
(Baca Juga: PS Tira Vs Persebaya Surabaya - Catat! Panpel PS Tira Rilis Harga Tiket)
Tekad untuk menang, dituturkan oleh Bruno kepada BolaSport.com.
"Saya berharap pada pertandingan selanjutnya bisa membantu tim saya dan melakukan yang terbaik untuk meninggalkan lapangan dengan kemenangan," kata Bruno, Kamis (12/4/2018).
Tak hanya menuturkan tekadnya pada laga ini, Bruno pun mengungkapkan tujuan utamanya.
"Ini tujuan utama saya, kemenangan!," ujar Bruno tegas.
"Saya berharap besok Minggu (15/4/2018) bisa mencetak gol pertama dan menyaksikan kebahagiaan mereka (suporter)," ucap pemain asa Brasil itu.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar