Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Persija Persembahkan Kemenangan atas Borneo FC Kepada Polisi

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 14 April 2018 | 22:01 WIB
Gelandang Persija Jakarta, Asri Akbar, saat berlatih di Lapangan Samudra, Legian-Bali, Kamis (18/1/2018) sore menjelang laga menghadapi PSPS Riau dalam laga Piala Presiden 2018.
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Gelandang Persija Jakarta, Asri Akbar, saat berlatih di Lapangan Samudra, Legian-Bali, Kamis (18/1/2018) sore menjelang laga menghadapi PSPS Riau dalam laga Piala Presiden 2018.

Gelandang Persija Jakarta, Asri Akbar, sangat bahagia timnya bisa meraih kemenangan saat melawan Borneo FC dalam laga keempat Liga 1 2018

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (14/4/2018), Persija menang 2-0 atas Borneo FC lewat gol Jaimerson Xavier dan Rohit Chand.

Saat sesi jumpa pers selepas pertandingan, Asri Akbar mempersembahkan kemenangan Persija malam ini kepada Komjen. Pol. Drs. Syafruddin, M.SI.

Pria yang merupakan Dewan Pembina Persija itu baru saja merayakan ulang tahunnya ke-57 pada Jumat (13/4/2018).

Mantan pemain Persib Bandung itu tak lupa juga mengucapkan rasa terima kasih kepada The Jakmania.

Suporter Persija itu tetap datang mendukung perjuangan Macan Kemayoran ke SUGBK.

"Terima kasih untuk Jakmania bisa mendukung kami. Ini hadiah untuk pembina kami, Pak Syafruddin," kata Asri Akbar.

Kemenangan melawan Borneo FC membuat Persija semakin percaya diri menghadapi laga-laga selanjutnya di Liga 1 2018.

Sebelumnya, tim asuhan Stefano Cugurra itu memetik kemenangan 4-0 melawan Johor Darul Takzim dalam laga kelima Grup H Piala AFC 2018 di SUGBK, Selasa (10/4/2018).

Kemenangan itu juga membuat Persija duduk di posisi ketiga dengan mengemas tujuh poin di bawah Persipura Jayapura dan Persebaya Surabaya.

Selanjutnya Persija akan menantang PSIS Semarang dalam laga kelima Liga 1 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat (20/4/2018).

"Alhamdulillah kemenangan ini terus berlanjut dan semoga konsisten ke depannya," kata Asri Akbar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Adu Mulut Enea Bastianini dan Aleix Espargaro, Gagal Ubah Skenario pada Balapan Final MotoGP 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X