Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Bukti Kericuhan Laga Arema FC Vs Persib yang Bisa Jadi Pertimbangan Komdis PSSI

By Stefanus Aranditio - Senin, 16 April 2018 | 14:44 WIB
 Suasana dalam stadion setelah penonton memasuki lapangan pada laga Liga 1 2018, Arema FC Vs Persib Bandung, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (15/4/2018)
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Suasana dalam stadion setelah penonton memasuki lapangan pada laga Liga 1 2018, Arema FC Vs Persib Bandung, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (15/4/2018)

Kericuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang saat laga antara Arema FC Vs Persib Bandung jadi potret buruk sepak bola Indonesia yang baru berjalan empat pekan.

Beberapa insiden tidak sportif terjadi pada pertandingan yang dihentikan di menit ke-90+2 tersebut.

Komisi disiplin PSSI akan menjadi lebih sibuk untuk menyotori beberapa poin insiden di laga penuh gengsi ini.

Beberapa poin tersebut diantaranya:

1. Sikutan Dedik Setiawan ke Ardi Idrus

Penyerang Arema FC, Dedik Setiawan harus mandi lebih cepat pada laga melawan Persib.

Pemain yang menggunakan nomor punggung 27 ini diganjar kartu merah oleh wasit pada menit ke-88.

Penyerang berusia 23 tahun ini terlihat menyukut Ardi Idrus saat keduanya sedang berebut bola.

2. Tandukan Arthur Cunha ke Bojan Malisic


Pemain Arema FC Arthur Cunha terekam kamera menanduk pemain Persib Bojan Malisic saat pertandingan Arema FC Vs Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (15/4/2018)(ISTIMEWA)

Arthur Cunha terlihat melakukan tandukan ke arah pemain belakang Persib, Bojan Malisic.

Saat itu, Malisic mencoba melindungi kiper Maung Bandung, Muhammad Natsir, dalam mengamankan bola malah mendapatkan tandukan dari eks bek Mitra Kukar tersebut.

(Baca juga: Pelatih Persib Harus Diamankan dengan Luka di Dahi)

Kejadian tersebut terjadi pada menit-menit akhir pertandingan saat duel udara yang melibatkan Arthur Cunha, M Natshir, Ahmed Atayev dan Bojan Malisic.

3. Penonton yang memaksa masuk ke lapangan 


Beberapa oknum suporter memasuki lapangan Stadion Kanjuruhan seusai pertandingan Liga 1 2018, Arema FC Vs Persib Bandung, Minggu (15/4/2018) (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Sejumlah penonton yang hadir terpantau memaksa masuk ke lapangan di Stadion Kanjuruhan.

Akibatnya, pemain dan ofisial dari kedua tim harus diamankan. 

(Baca Juga: Bak Pahlawan Perang, Bobotoh Sambut Kepulangan Persib Bandung di Bandara)

Petugas keamanan yang ada di lokasi kejadian pun tak mampu membendung luapan penonton yang memasuki lapangan.

Gas air mata pun ditembakkan petugas keamanan sebagai solusi untuk mengatasi kericuhan.

4. Pelatih Persib Bandung Terluka


Pelatih Persib, Mario Gomez (kanan) bersama dr Rafi Ghani di salah satu ruangan Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang saat timnya menahan Arema FC dan laga ricuh, Minggu (15/4/2018) malam. (ISTIMEWA)

 

Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, harus diamankan dari lapangan seusai menderita luka di bagian dahinya.

Penyebab berdarahnya dahi pelatih asal Argentina itu belum diketahui, apakah karena lemparan penonton atau sebab lain.

5. Lemparan botol dan flare dari tribune penonton

Selain turun ke lapangan, penonton yang di tribune juga tersulut emosi dengan melemparkan beberapa barang ke lapangan.

Terpantau beberapa botol hingga sepatu berceceran di lapangan hasil dari lemparan tersebut.

Flare juga menyala di salah satu sudut tribune Stadion Kanjuruhan.

Berkaca dari sanksi komdis kepada Bali United di pekan ketiga, pelanggaran semacam ini bisa didenda sebesar Rp 80 juta.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Stefanus Aranditio
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Link Live Streaming Crystal Palace Vs Man United - Ujian Konsistensi Setan Merah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
6
11
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Dewa United
6
7
9
Persita
5
7
10
Barito Putera
5
7
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Alavés
6
10
6
Athletic Club
6
10
7
Celta Vigo
5
9
8
Real Betis
5
8
9
Mallorca
6
8
10
Rayo Vallecano
5
7
Klub
D
P
1
Torino
5
11
2
Udinese
4
10
3
Napoli
4
9
4
Empoli
5
9
5
Inter
4
8
6
Juventus
4
8
7
Lazio
4
7
8
Atalanta
4
6
9
Verona
5
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X