Arema FC tengah terseok-seok menyusul rentetan hasil buruk di awal Liga 1 musim 2018.
Klub kebanggaan Aremania menjadi juru kunci di pekan keempat Liga 1 musim ini.
Arema FC hanya mampu mengumpulkan dua poin dari empat pertandingan mereka.
(Baca Juga: Empat Indikator Jebloknya Performa Arema FC di Awal Musim 2018)
Tak pelak, luka pun tak hanya dirasakan oleh skuat berjulukan Singo Edan semata.
Aremania, suporter Arema FC juga merasakan pedih dari hasil buruk yang didapat.
Ujungnya, Aremania meluapkan kekecewaaan dan amarah mereka di laga kontra Persib Bandung.
Bahkan, kesedihan pun melanda salah satu pahlawan kejayaan Singo Edan kala merajai ISL 2010.
Dia adalah Roman Chmelo, jenderal asing yang pernah menjadi bagian penting dalam perjalanan Singo Edan.
Melalui akun Instragram pribadinya, playmaker asal Slovakia itu turut mengalami pedih yang dirasakan Arema FC.
(Baca Juga: Arema FC Musim Ini adalah Persib Bandung dan Persija Jakarta Musim Lalu)
"Saya mengerti ini akan sulit untuk dibicarakan, tapi tim memang butuh proses. Saya begitu sedih. Tetap kuat Aremania dan Arema FC!"
"Kalian tidak berjalan sendiri, saya merindukan kalian semua. Saya dan kita semua tahu bahwa Bumi Arema adalah tempat orang-orang kuat yang berjiwa Singa," tulis Roman.
Bahkan, dalam unggahannya ia melampirkan video Aremania saat melakukan corteo sambil bernyanyi, "Arema you never walk alone!"
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar