Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak masih tercatat sebagai pemain yang berbahaya pada sisi kanan penyerangan atau sisi kiri pertahanan lawan.
Hingga pekan keempat kompetisi Liga 1 musim 2018, Riko Simanjutak telah mencatatkan penampilan impresif bersama Persija Jakarta.
Secara statistik, eks pemain Semen Padang ini merupakan pemain dengan angka penciptaan peluang dan dribel sukses tertinggi pada Liga 1 hingga pekan keempat.
(Baca juga: Meski Hanya Terlambat 3 Menit, Persija Dijatuhi Sanksi AFC Puluhan Juta Rupiah)
Dilansir BolaSport.com dari Labbola, pemain mungil berusia 26 tahun ini tercatat telah menciptakan 12 peluang selama empat penampilannya bersama Ismed Sofyan dan kawan-kawan.
Ia telah mengirimkan sembilan umpan silang selama empat laga.
Riko Simanjuntak merupakan pemain dengan angka penciptaan peluang dan dribel sukses terbanyak di Liga 1 Indonesia 2018 hingga pekan ke-4
#Liga1Stats pic.twitter.com/aHVOhSt5qV
— Labbola (@labbola) April 18, 2018
Selain itu, winger kelahiran Pematang Siantar ini juga mencatatkan angka dribel sukses tertinggi di Liga 1.
Presentase keberhasilan dribling Riko juga terbilang tinggi, yakni 61.1 % dari 18 kali percobaan.
(Baca juga: Begini Sindiran Madura United atas Sikap Tak Terpuji Cristian Gonzales yang Kabur ke PSS Sleman)
Artinya, Riko berhasil melakukan 11 kali dribel sukses dari 18 kesempatan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | twitter.com/labbola |
Komentar