1 mengantarkan striker Bruno Silva terpilih sebagai Pemain Terbaik pilihan Technical Study Group Liga 1.
Penyerang asal Brasil ini mencetak hat-trick plus satu assist di laga tersebut.
Pada tiga laga sebelumnya, Silva belum membobol gawang lawan. Sekali melakukannya, Bruno Silva langsung memborong tiga gol.
Bek kanan Gilang Ginarsa juga terpilih menempati pos bek kanan dalam susunan Tim Terbaik pada pekan keempat Liga 1 2018.
(Baca Juga: Inilah Alasan Pelatih PSIS Sebut Bruno Silva Lebih Baik Ketimbang Marko Simic di Liga 1 2018)
Adapun Vincenzo Alberto Annese terpilih sebagai Pelatih Terbaik. Arsitek tim asal Italia ini sukses memberikan kemenangan pertama bagi PSIS di Liga 1.
Gara-gara Ukir Rekor Baru, Mohamed Salah Dapat Wejangan Begini dari Striker Legendaris Chelsea https://t.co/GsInGQhRlU
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 20, 2018
Menanggapi penghargaan itu, Vincenzo Annese mengaku senang. Menurutnya, itu sebagai bonus yang memotivasi dia untuk kembali memberikan kemenangan bagi PSIS.
“Saya baru tahu dari Anda kalau saya terpilih sebagai Pelatih Terbaik di pekan keempat ini. Tentu saya senang dan mengapresiasinya. Tapi, itu hanya bonus saja. Harapan saya adalah memberikan kemenangan lagi bagi tim,” kata Vincenzo Annese kepada BolaSport.com.
(Baca Juga: PSMS Medan Tanpa Yessoh Saat Jamu Perseru)
Meski demikian, penghargaan tersebut tetap memberikan semangat bagi dirinya saat PSIS menghadapi Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (20/4/2018).
“Paling tidak saya menjadi makin bersemangat saat memasuki stadion di pertandingan melawan Persija. Ini makin menguatkan kami untuk meraih kemenangan lagi,” katanya.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar