Madura United dijadwalkan akan menjamu Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-7 Liga 1, Jumat (4/5/2018).
Dalam persiapan menjelang laga berat melawan Maung Bandung, winger Madura United, Bayu Gatra, siap menunjukkan permainan terbaik untuk masyarakat Madura.
Dilansir Bolasport.com dari Tribun Jatim, Bayu Gatra mengatakan akan bersikap profesional meski nantinya bermain dari bangku cadangan.
“Sebagaimana biasa pada setiap pertandingan, baik bermain dari bangku cadangan ataupun bermain dari starting, saya tetap mau memberikan yang terbaik buat masyarakat Madura, apalagi saya masih ada darah Madura,” ucapnya.
(Baca juga: Menang dan Cetak Empat Gol ke Gawang PSMS, Persela Melesat ke Posisi Enam Besar)
Memang pemain yang memiliki darah Madura tersebut selalu mencetak gol saat tampil dari bangku cadangan musim ini.
Namun, Bayu Gatra menjelaskan yang terpenting bisa membantu Madura United selalu memenangkan pertandingan.
“Pokoknya saya mau main maksimal dan bagus. Kalau rezeki bisa cetak gol, Alhamdulillah. Yang penting saya membantu tim di setiap pertandingan agar menang. Siapa pun yang bisa cetak gol sama saja, yang penting tim dapat hasil maksimal,” ujarnya.
Madura saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2018.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar